Sosok Marsinah, Pejuang Buruh yang Kini Ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional Indonesia

Marsinah, aktivis buruh asal Nganjuk yang tewas dibunuh pada 1993, resmi ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional 2025. Kisah perjuangan dan...

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Warta Kota/IST
PAHLAWAN NASIONAL - Marsinah, aktivis buruh asal Nganjuk yang tewas dibunuh pada 1993, resmi ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional 2025. Kisah perjuangan dan pengorbanannya menjadi simbol keberanian kaum pekerja Indonesia. 

Hasil autopsi menyebutkan ia meninggal dunia pada 8 Mei 1993 akibat penganiayaan berat, serta ditemukan tanda-tanda pemerkosaan.

 

Proses Hukum dan Kontroversi

Setelah kejadian tersebut, delapan petinggi PT CPS ditangkap secara diam-diam tanpa prosedur resmi, termasuk Kepala Personalia Mutiari dan pemilik perusahaan Yudi Susanto.

Mereka disiksa dan dipaksa mengaku terlibat dalam pembunuhan Marsinah.

Pengadilan sempat menjatuhkan hukuman berat kepada para terdakwa, dengan Yudi Susanto divonis 17 tahun penjara.

Namun, melalui proses banding dan kasasi di Mahkamah Agung, seluruh terdakwa akhirnya dibebaskan dari dakwaan.

Putusan tersebut menimbulkan kontroversi luas dan dianggap mencederai rasa keadilan publik.

Hingga kini, kasus pembunuhan Marsinah masih menyisakan tanda tanya besar mengenai siapa dalang di balik kematiannya.

(*)

Sumber: Kompas.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved