Resep Masakan

Lima Resep Omelet Enak dan Sehat Untuk Menu Sarapan

Berikut lima resep omelet enak dan sehat yang dapat anda sajikan sebagai menu sarapan di hari Senin.

|
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
IST
Ilustrasi omelet spesial, cocok untuk menu sarapan anda. 

 

3. Omelet Spesial

omelet spesial 1222023

Bahan

  • 2 butir telur
  • 2 sendok makan bawang bombai
  • 2 sendok makan paprika, potong kotak
  • 2 sendok makan tomat, potong kotak
  • 2 buah jamur, iris tipis
  • 2 buah sosis, iris tipis
  • 1 sendok makan keju mozzarella atau cheddar, potong kotak
  • 1 sendok makan keju cheddar, parut
  • 3 sendok makan susu cair
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh merica
  • 2 sendok makan margarin


Cara membuat

  1. Kocok telur bersama keju parut, susu cair, garam, dan merica hingga rata. Sisihkan.
  2. Panaskan margarin. Tumis bawang bombai, paprika, jamur, dan sosis. Masak hingga bombai harum dan jamur matang. Ratakan bahan ke seluruh wajan, kecilkan api.
  3. Tuang kocokan telur dan masak hingga setengah matang.
  4. Masukkan tomat dan keju kotak. Lipat omelet jadi bentuk setengah lingkaran. Tutup wajan sebentar dan masak sampai keju meleleh, angkat.
  5. Omelet spesial siap disajikan.

 

Baca juga: Resep Dangkot Ayam Khas Toraja, Sajian Tepat untuk Makan Siang

 

4. Omelet Tahu

omelet tahu 1222023

Bahan

  • 4 butir telur
  • 1 buah tahu ukuran besar, potong dadu
  • 1 batang daun bawang iris halus
  • 2 buah cabai merah besar iris
  • 1 buah tomat, potong dadu kecil (buang biji)
  • garam dan merica secukupnya


Cara membuat

  1. Kocok telur bersama garam, merica, dan daun bawang. Aduk rata.
  2. Masukkan tahu, aduk hingga tercampur rata.
  3. Panaskan minyak di dalam wajan, tuang adonan telur. Goreng sampai sedikit kaku.
  4. Taburkan cabai dan tomat. Masak kembali hingga matang, angkat, dan sajikan.

 

Baca juga: Resep Ikan Gabus Tollo Pamarrasan, Rekomendasi Kuliner Akhir Pekan

 

5. Omelet Mie

omelet mie 1222023


Bahan

  • 1 buah mie instan rebus
  • 2 buah telur
  • 1 buah cabai merah besar
  • 1 buah Bawang merah
  • 2 gelas air untuk merebus
  • Minyak goreng untuk menumis dan memasak

Cara membuat

  1. Siapkan seluruh bahan yang akan digunakan untuk membuat omelet mie. Kemudian, siapkan panci dan panaskan air hingga mendidih. Setelah itu, masukkan mie dan masak hingga matang. Sisihkan.
  2. Jika sudah, siapkan wadah lain dan pecahkan telur. Lalu, kocok telur tersebut. Sisihkan sebentar.
  3. Ambil cabai merah yang telah disiapkan, belah menjadi dua. Kemudian, buang semua biji yang terdapat di dalamnya. Jika cabai sudah dipastikan tidak ada biji lagi, iris bulat tipis. Sisihkan.
  4. Iris tipis bawang merah yang telah disediakan. Sisihkan.
  5. Campurkan mie instan rebus dengan telur yang sudah dikocok. Jangan lupa untuk menambahi bumbu mie ke dalamnya. Setelah itu, kocok hingga semuanya tercampur dengan rata.
  6. Siapkan wajan dan berikan sedikit minyak untuk menumis. Tunggu hingga minyak panas dan masukkan irisan bawang merah dan cabai. Tumis bawang merah dan cabai besar sampai kekuningan. Masukkan ke dalam kocokan telur.
  7. Kocok telur kembali hingga semua tercampur dengan rata.
  8. Panaskan minyak di wajan dengan api sedang, lalu masukkan telur dan mie. Ratakan telur dan mienya. Goreng hingga matang satu sisi lalu balikkan ke sisi lainnya. Masak kembali sampai matang.
  9. Jika kedua sisi telah matang, matikan kompor, angkat dan sajikan.

(*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved