Pilgub Jakarta 2024
Pengusaha Jusuf Hamka Siap Jadi Wakil Kaesang Pangarep di Pilgub DKI Jakarta 2024
Jusuf Hamka siap diduetkan dengan Kaesang Pangarep di Pilgub DKI Jakarta 2024, meski mengaku tidak memiliki logistik.
TRIBUNTORAJA.COM - Partai Golkar mengusulkan pengusaha Jusuf Hamka menjadi cawagub mendampingi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Mendapat tawaran itu, bos jalan tol ini mengaku siap untuk mendampingi Kaesang Pangarep.
Awalnya, Jusuf sempat tidak yakin namanya disodorkan untuk menjadi orang nomor dua di DKI Jakarta mendampingi putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.
Pasalnya, ia mengaku tak memiliki logistik yang cukup untuk maju dalam kontestasi tersebut.
"Saya cuma bisa bilang ini tidak salah (saya dipilih)? Saya tidak punya logistik, logistik saya bukan buat bagi-bagi rakyat, saya bilang begitu (kepada Airlangga)," tuturnya.
"(Tapi) saya bilang kalau ini perintah, tetap saya jalankan," demikian cerita Jusuf Hamka saat ditawari maju Pilkada DKI Jakarta 2024 oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang kemudian disampaikan ke awak media, Sabtu (13/4/2024).
Jusuf Hamka menceritakan momen tak terduga saat dirinya tiba-tiba diduetkan dengan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024.
Ceritanya, pada Kamis (11/7/2024), Jusuf Hamka mengaku diajak makan siang oleh Airlangga.
Awalnya, Airlangga ingin meminta pandangan dirinya mengenai permasalahan infrastruktur di Jakarta.
"Saya bilang, kalau mau mengatasi kemacetan, harus berani, karena kalau mobil terus diproduksi tapi jalannya tidak ditambah, ya tidak akan seimbang," kata Jusuf Hamka.
"Terus dia (Airlangga) tanya, bagaimana soal sampah? (Saya jawab) oh soal sampah gampang pak, saya sudah mulai, saya budi daya belatung, magot namanya (sehingga) sampah-sampah ibu-ibu rumah tangga tidak akan dibuang lagi, (sampah) mereka akan kelola."
"(Lalu) warga Jakarta ini semuanya pakai kendaraan pribadi saat ini, kenapa? Karena angkutan umumnya belum nyaman walaupun sudah ada MRT, LRT, sudah ada busway harus dibikin lebih baik," ujar Jusuf Hamka.
Selain itu, ia juga membahas soal transportasi gratis hingga BPJS gratis.
"Warga Jakarta perlu APBD banyak, subsidi transportasi gratis, kesehatan gratis, tidak ada lagi iuran BPJS,sekolah gratis, ini keluarga kita, rakyat kita, saya bilang begitu," lanjut Jusuf Hamka.
Tak disangka setelah beberapa jam kemudian, dirinya dipanggil kembali oleh Airlangga ke DPP Partai Golkar.
| RK-Suswono Batal Gugat Hasil Pilgub Jakarta karena Pram-Rano Bukan Ancaman Bagi Prabowo |
|
|---|
| Didampingi Pramono Anung-Rano Karno, Megawati Full Senyum Usai Mencoblos di TPS Depan Rumahnya |
|
|---|
| Cawagub Jakarta Pasangan Ridwan Kamil, Suswono, Sarankan Janda Kaya Nikahi Pria Pengangguran |
|
|---|
| Dipimpin Cak Lontong, Inilah Artis Tim Sukses Pramono Anung-Rano Karno |
|
|---|
| Timses Pramono-Rano: Reuni Pemeran 'Si Doel Anak Sekolahan', Diketuai Cak Lontong Ketua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/13072024_Kaesang_Pangarep_Jusuf_Hamka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.