Bermula dari Cekcok, Pria di Surabaya Tega Bakar Istri Siri dan Anak Tiri
Kapolsek Lakarsantri Polrestabes Surabaya, Kompol Hakim mengatakan pelaku mendatangi rumah korban sekitar pukul 00.30 WIB dalam keadaan emosi.
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM, SURABAYA - Seorang pria di Surabaya, Jawa Timur bernama Sutikno (55) ditangkap setelah membakar istri siri dan dua anak tirinya, Jumat (14/4/2023).
Akibat kejadian ini istri siri pelaku yang berinisial NNZ (37) mengalami luka bakar 95 persen.
Dua korban lain, DRLS (17) mengalami luka bakar 90 persen dan AB (8) mengalami luka bakar 30 persen.
Ketiga korban saat ini sedang menjalani perawatan intensif di RSUD dr Soetomo, Surabaya.
Kapolsek Lakarsantri Polrestabes Surabaya, Kompol Hakim mengatakan pelaku mendatangi rumah korban sekitar pukul 00.30 WIB dalam keadaan emosi.
Pelaku kemudian membuka paksa rumah korban karena kehadirannya tidak dihiraukan istri siri.
Baca juga: Sakit Hati Sering Diusir, Pria di Sukabumi Tega Habisi Nyawa Pamannya
"Rumah korban dalam keadaan pintu terkunci, lalu pelaku memasuki rumah korban dengan cara memecah kaca jendela," jelasnya, Jumat (14/4/2023), dikutip dari TribunJatim.com.
Saat kejadian ketiga korban sedang tertidur dan terbangun karena korban terus meluapkan emosinya.
Sempat terjadi adu mulut antara pelaku dengan istri siri sebelum ketiga korban dibakar.
Baca juga: Dari Geber Motor Hingga Bakar Motor Patroli, Serangkaian Serangan OTK Terhadap Polisi di Makassar
| Tim SAR Gabungan Evakuasi 67 Jenazah Korban Ambruknya Musala Ponpes Al Khoziny Sidoarjo |
|
|---|
| Menko IPK AHY Janji Tindak Tegas Ponpes Tanpa Izin Bangunan Pasca Tragedi Sidoarjo |
|
|---|
| Prabowo Perintahkan Audit Semua Struktur Bangunan Ponpes Al Khoziny usai Tragedi Ponpes Ambruk |
|
|---|
| Korban Tewas Ambruknya Musala Ponpes Al Khoziny Bertambah Jadi 9 Orang |
|
|---|
| BNPB Evakuasi Korban Musala Ambruk di Sidoarjo Gunakan Alat Berat, Menko PMK: Keluarga Santri Setuju |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/ilustrasi-dibakar-hidup-hidup-2-2412023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.