Kabar Artis

The Changcuters Kini Punya Syarat Baru untuk Manggung usai Tria Sempat Pingsan

Sebelumnya, Mohammad Tria Ramadhani atau Tria mengalami pingsan saat tampil pada 10 Agustus 2024 lalu di The Sounds Project.

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
WartaKota/Arie Puji Waluyo
Band The Changcuters akan menggelar konser tunggal bertajuk 'Konser 20 Tahun Tangguh The Changcuters' di Ecovention Concert Hall, Ancol, Jakarta Utara, pada 7 Desember 2024 mendatang. 

TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA – Insiden yang dialami vokalis The Changcuters, Tria, saat tampil di acara The Sounds Project pada Agustus 2024 membawa perubahan dalam persiapan manggung mereka.

Tria, yang sempat pingsan dan harus dirawat intensif di rumah sakit, memerlukan istirahat selama hampir dua bulan sebelum kembali beraktivitas bersama band.

Sebagai konsekuensi dari kejadian itu, The Changcuters kini menetapkan syarat baru dalam persiapan pertunjukan mereka, terutama dalam hal riders

 

 

Riders kami yang sudah 20 tahun ini semakin diperketat demi keselamatan dan kenyamanan semua pihak,” ungkap Dipa saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (5/11/2024).

Qibil menambahkan bahwa keberadaan tim medis khusus kini menjadi keharusan dalam setiap acara mereka.

“Dulu tidak ada tim medis, sekarang kami minta disediakan tim medis spesial untuk The Changcuters. Pemeriksaan dilakukan sebelum dan sesudah tampil,” katanya, dilansir Kompas.com.

 

Baca juga: Gantikan Tria yang Masuk RS, Iqbaal Ramadhan Jadi Vokalis Band The Changcuters

 

Tria juga menjelaskan bahwa kini ia wajib memantau kondisi fisiknya, terutama tekanan darah, sebelum dan sesudah penampilan.

“Jadi, ada yang khusus untuk standby buat The Changcuters setiap manggung. Saya selalu cek tensi dan kesehatan lainnya,” kata Tria.

Dalam kesempatan yang sama, Tria mengungkapkan bahwa salah satu penyebab ia pingsan di The Sounds Project adalah asam lambung yang kambuh.

 

Baca juga: Tria Changcuters Dilarikan ke RS usai Pingsan saat Manggung di The Sound Project

 

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved