Pemerintah Tak Akan Impor Susu dari Vietnam untuk Program Makan Bergizi Gratis

Prasetyo menambahkan bahwa masalah terkait menu akan menjadi catatan evaluasi sebelum program makan bergizi mulai dilaksanakan pada Januari 2025.

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
https://tangerangkota.go.id
ILUSTRASI - Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka hadir dalam pelaksanaan uji coba Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 4 Tangerang dan SMPN 13 Tangerang, Senin (5/8/2024). 

Investasi ini juga diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja, mengurangi angka pengangguran, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar area investasi.

Di sisi lain, Presiden Prabowo Subianto mempertimbangkan penggunaan susu cair sebagai alternatif atau pengganti susu kemasan dalam menu makan bergizi, mengingat susu merupakan komponen yang paling mahal dalam program tersebut.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyampaikan bahwa komponen susu menjadi salah satu poin evaluasi dalam program makan bergizi yang disoroti oleh Presiden Prabowo dalam retret bersama para menteri, wakil menteri, dan kepala badan di Magelang pada Minggu (27/10).

 

Baca juga: Bakal Telan Anggaran Rp 800 Miliar per Hari, Kapan Makan Bergizi Gratis Mulai Dijalankan?

 

“Susu adalah salah satu komponen paling mahal dalam program makan bergizi ini. Oleh karena itu, kita perlu mempertimbangkan alternatif lain, mungkin dengan menggunakan susu cair,” kata Prasetyo, sebagaimana dikutip dari Antara.

Prasetyo menambahkan bahwa masalah terkait menu akan menjadi catatan evaluasi sebelum program makan bergizi mulai dilaksanakan pada Januari 2025.

“Beberapa negara lain sudah melaksanakan program ini selama puluhan tahun. Kami meminta dukungan dan pengertian, terutama jika sistem di awal-awal masih perlu penyempurnaan,” ujarnya.

(*)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved