Musim Haji 2024
Kloter 1 Embarkasi Makassar Masuk Asrama Haji Sudiang, JCH Termuda Cewek Usia 18 Tahun
Kloter 1 akan didampingi lima petugas kloter dan tiga petugas daerah selama melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.
TRIBUNTORAJA.COM - Embarkasi Makassar bersiap memberangkatkan jamaah calon haji (JCH) 1445 Hijriyah.
Sebanyak 442 JCH kloter 1 sudah masuk Asrama Haji Sudiang, Kota Makassar, Sabtu (11/5/2024).
Kloter 1 merupakan JCH asal Kota Makassar.
Dari 442 JCH Kloter 1, 75 diantaranya kategori lanjut usia (lansia) dengan rincian yaitu 33 laki-laki dan 42 perempuan.
Untuk klasifikasi usia 75 JCH ini, usia 65-70 tahun sebanyak 54 jemaah, 71-80 tahun sebanyak 18 jemaah, dan 81-90 tahun sebanyak 5 jemaah.
Sementara JCH termuda di Kloter 1 Embarkasi Makassar atas nama Risky Ananda Putri yang baru berusia 18 tahun.
Kloter pertama akan diberangkatkan ke Tanah Suci pada Minggu (12/5/2024) pukul 16.30 WITA menggunakan maskapai Garuda nomor penerbangan GIA 1101.
Kloter 1 akan didampingi lima petugas kloter dan tiga petugas daerah selama melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.
JCH Kloter 1 terdiri 290 perempuan 160 laki-laki.
Saat turun dari bus yang membawanya ke asrama haji, para jemaah haji dikumpulkan di Aula Arafah.
Mereka menggunakan syal berwarna orange dan pakaian ungu.
Mereka juga diberikan gelang identitas.
Waktu tunggu keberangkatan ke Tanah Suci juga dimanfaatkan petugas penyelenggara ibadah haji (PPIH) memeriksa dokumen keimigrasian para jemaah serta pengecekan kesehatan.
Tahun 2024, Sulsel akan memberangkatkan 7.884 jemaah haji dari kuota awal yang ditetapkan sebanyak 7272 jemaah.
Penambahan itu berasal dari tamabahan kuota 468, optimalisasi kuota 64 dan selisih mutasi sebanyak 80 jemaah.
JCH yang diberangkatkan dari Embarkasi Makassar berasal dari delapan provinsi dengan total jamaah sebanyak 16.669.
Rinciannya jemaah haji 16.343, Petugas Haji Daerah (PHD) 121 orang dan PPIH Kloter 205 petugas.(renaldi)
| Cuaca Dingin Sambut Kedatangan 36 Jemaah Haji Tana Toraja |
|
|---|
| Tunggu Putrinya Pulang dari Tanah Suci, Padijan Tertidur di Masjid Raya Makale Tana Toraja |
|
|---|
| Jemaah Haji Tana Toraja Ziarah Makam Nabi Muhammad |
|
|---|
| Jamaah Haji Indonesia Tidur Berdesakan di Tenda, Kondisinya Mirip Barak Pengungsian |
|
|---|
| 100 Ribu Jamaah Umrah Indonesia Belum Pulang, Diduga Ingin Laksanakan Ibadah Haji, Sah Tapi Berdosa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Jemaah-haji-kloter-sw3r3w.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.