Duel Mematikan di Toraja Utara
Dalami Penikaman di Tikala, Kapolsek Rantepao: Belum Ada Indikasi Pihak Ketiga
Berdasarkan keterangan saksi dari TKP, Yohanes mengungkapkan pihaknya belum menemukan indikasi ada orang lain yang terlibat dalam pertikaian tersebut.
Penulis: Freedy Samuel Tuerah | Editor: Apriani Landa
Kepada tribun toraja, Kapolsek Rantepao, AKP Yohanes Ramba', mengatakan sedang menyelidiki kasus tersebut.
Yohanes Ramba' mengatakan, setelah mendengar informasi dari warga, pihaknya langsung terjun ke lokasi bersama tim dan melakukan olah TKP.
Yohanes mengatakan, tidak ada saksi mata yang melihat langsung kejadian tersebut. Namun, pihaknya meminta keterangan sejumlah saksi yang merupakan kerabat dari korban dan juga terduga pelaku.
Berikut kronologi kejadian tersebut.
Julfriadi Manan yang merupakan putra dari Marthen Bidang menjelaskan bahwa saat itu ia sedang di rumah saat tiba-tiba tentangganya berteriak bahwa bapaknya jatuh.
Mendengar hal itu, pemuda berusia 25 tahun ini langsung berlari ke arah yang ditunjukkan tetangganya itu.
Saat itu, Julfriadi melihat bapaknya sudah berlumuran darah.
Disebutkan bahwa Marthen Bidang mengalami luka tusuk di bagian punggung belakang sebanyak 3 tusukan, luka sayat di bagian kepala, luka sayat jari kiri dan kanan, serta luka di bagian dada.
Ia pun berlari pulang mengambil motor dan meminta bantuan tetanggan untuk membawa bapak ke rumah sakit menggunakan mobil.
Di perjalanan, Julfriadi menanyakan kepada Marthen siapa yang telah menikamnya. Saat itu, Mathen mengatakan tidak tahu siapa yang telah menikamnya.
Namun, Marthen bercerita bahwa sesaat sebelum kejadian, ia berpapasan dengan Rio (Rionaldy Sombolayuk).
Saat melewati Mathen, Rio disebutkan tiba-tiba berbalik dan langsung memukul Mathen hingga terjatuh.
Rio juga merampas parang kecil yang ada di pinggang Marthen lalu menusuk punggung belakang Marthen sebanyak tiga kali.
Mathen sempat melakukan perlawana hingga mengalami sejumlah luka sayat.
Marthen kemudian merampas kembali parangnya dan langsung menusuk Rio di bagian dada sebelah kanan dan perutnya yang membuat korban meninggal dunia di tempat.
| Kasus Duel Berdarah di Tikala, Polisi: Terduga Tersangka Diancam 15 Tahun Penjara |
|
|---|
| Polisi Dalami Motif Saling Tikam di Tikala Toraja Utara, Temukan Jerigan Ballo |
|
|---|
| Kronologi Duel Rionaldy dan Mathen di Toraja Utara, Berebut Parang Saling Tikam |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Pemuda di Tikala Toraja Utara Tewas Usai Duel Badik dengan Tetangganya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/26012024_Penikaman_1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.