PNS Keluhkan Harga Kebutuhan Pokok yang Kian Melonjak di Pasar Sentral Makale

Salah seorang pedagang eceran, Mama Ririn, mengatakan, harga melonjak memang sudah dua pekan.

Penulis: Muhammad Rifki | Editor: Apriani Landa
TribunToraja/Rifki
Warga berbelanja kebutuhan pokok di Pasar Makale, Tana Toraja, Senin (27/3/2023). 

TRIBUNTORAJA.COM, Makale - Harga kebutuhan pokok kian melonjak memasuki hari ke-5 Ramadan 1444 Hijriah.

Hal ini berdasarkan pantauan harga di beberapa pedagang di Pasar Sentral Makale, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja (Tator), Senin (27/3/2023).

Salah seorang pelanggan, Eviani, mengeluhkan lonjakan harga yang kian tak terkendali.

“Sebenarnya sudah ada planning untuk belanja bulanan, tapi melihat harga yang demikian mencekik, saya jadi pikir pikir lagi,” ujar Eviani yang juga seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Menyikapi hal tersebut, salah seorang pedagang eceran, Mama Ririn, mengatakan, harga melonjak memang sudah dua pekan.

“Harga melonjak ini kemungkinan besar akibat efek dari bulan puasa, karena sudah dua minggu sejak sebelum Ramadhan harganya naik dari pusat,” ujar Ririn.

Ririn mengaku mendapatkan pasokan kebutuhan bahan pokok yang ia jual dari Kabupaten Enrekang.

Adapun harga komoditas pangan yang naik sebagai berikut.

Cabai rawit awalnya Rp 40 ribu, menjadi Rp 60 ribu per kilogram.

Cabai keriting dan besar awalnya Rp 30 ribu, menjadi Rp 60 ribu per kilogram.

Bawang merah awalnya Rp 30 ribu, menjadi Rp 40 per kilogram.

Bawang putih awalnya Rp 25 ribu, menjadi Rp 35 ribu per kilogram.

Minyak goreng awalnya Rp 16 ribu, menjadi Rp 18 ribu per liter.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved