Polisi Tembak Polisi
Kekuatan Emak-emak: Fans Terobos Sidang Demi Peluk Ferdy Sambo
Wanita yang terlihat memakai pakaian serba hitam itu telah menunggu kedatangan Ferdy Sambo sejak pagi di dalam ruang sidang di PN Jakarta Selatan.
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA - Seorang wanita yang mengaku fans berat Ferdy Sambo diamankan pihak kepolisian usai menerobos persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (17/1/2023).
Pantauan Tribunnews.com, Syarifah Ima yang terlihat memakai pakaian serba hitam itu telah menunggu kedatangan Ferdy Sambo sejak pagi di dalam ruang sidang di PN Jakarta Selatan.
Saat Ferdy Sambo tiba di ruang sidang, Syarifah langsung menerobos barikade kawalan pasukan Brimob.
Syarifah mencoba memeluk Ferdy Sambo yang akan masuk ke dalam ruang sidang.
Melihat hal itu, pihak kepolisian langsung menghalau dan mengamankan Syarifah.
Syarifah lalu diminta keluar dari ruang persidangan oleh Wakil Kepala Polisi Sektor (Wakapolsek) Pasar Minggu, AKP Srimulat.
Baca juga: Sidang Tuntutan Ferdy Sambo Hari Ini, Kubu Yosua Minta Tuntut Seumur Hidup
Saat diminta keluar, Syarifah juga sempat menolak dan meneriakkan dukungannya kepada Ferdy Sambo.
Dia berharap Ferdy Sambo semangat untuk menjalani persidangan tuntutan pada hari ini.
"Semangat pak Sambo," teriak Syarifah sembari dibawa keluar dari ruang persidangan.
Syarifah lalu dibawa oleh AKP Srimulat ke sebuah kantin di PN Jakarta Selatan.
Keduanya pun berdialog agar Syarifah tak melakukan aksi nekat lagi.
Baca juga: Alasan Chuck Putranto Berani Tanya Sambo Soal Dirinya Ikut Tembak Brigadir J atau Tidak
Menurut Syarifah, kedatangannya hanya untuk memberikan dukungan kepada Sambo.
Sebaliknya, maksudnya menerobos persidangan hanya ingin memeluk Ferdy Sambo.
"Saya hanya ingin mendukung. Ingin peluk Pak Sambo," jelasnya.
Sebagaimana diketahui, Syarifah Ima bukan kali pertama menerobos persidangan untuk menemui Ferdy Sambo
Hal yang sama dilakukan Syarifah Ima pada persidangan Ferdy Sambo, Selasa (29/11/2022) lalu.
Kini, dia pun mengulangi aksi nekatnya tersebut.
Baca juga: Ferdy Sambo Sebut Ada Kejadian Lebih Fatal Dari Pelecehan Seksual
Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memang kembali menggelar sidang lanjutan perkara tewasnya Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J atas terdakwa mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo, Selasa (17/1/2023).
Adapun untuk sidang hari ini beragendakan pembacaan surat tuntutan dari jaksa penuntut umum (JPU).
"Ferdy Sambo, Selasa 17 Jan 2023, untuk tuntutan," kata Pejabat Humas PN Jakarta Selatan Djuyamto dalam keterangannya.
Dilansir dari sistem informasi penelusuran perkara (SIPP) PN Jakarta Selatan, sidang tuntutan Ferdy Sambo rencananya dimulai pukul 09.30 WIB dan digelar di ruang utama Oemar Seno Adji.
Menanggapi agenda sidang hari ini, Kuasa Hukum pihak keluarga Brigadir J, Martin Lukas Simanjuntak berharap agar jaksa tidak ragu memberikan tuntutan seberat-beratnya.
Bahkan kata dia, minimal mantan Kadiv Propam Polri itu dijatuhi tuntutan seumur hidup sebagaimana ancaman dalam pasal dakwaan.
Baca juga: Saksi Ahli Ferdy Sambo Setuju Hukuman Mati
"Kami berharap jaksa penuntut umum tidak ragu-ragu untuk menuntut terdakwa Ferdy Sambo dengan tuntutan minimal seumur hidup," kata Martin kepada wartawan.
"Menurut pengamatan kami dari fakta persidangan sudah memenuhi seluruh unsur dalam dakwaan primair jaksa penuntut yaitu pembunuhan berencana sesuai pasal 340 KUHP," sambungnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Emak-emak Fans Berat Ferdy Sambo Kembali Terobos Sidang, Ingin Peluk Sambo Sebelum Dituntut JPU"
| AKP Ryanto Dimakamkan, Brigjen Elphis: Saya Antar Dia Masuk Polisi, Saya Juga Antar ke Liang Lahat |
|
|---|
| Jenazah Kompol Ulil Anshar, Korban Penembakan Rekan Polisi, Dimakamkan Hari Ini di Makassar |
|
|---|
| Tragedi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Sumbar, Keluarga Korban Tuntut Keadilan |
|
|---|
| AKP Dadang Iskandar Terancam Hukuman Mati atas Dugaan Pembunuhan Berencana terhadap AKP Ulil Ryanto |
|
|---|
| Kasatreskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekan Kerja, Dianugerahi Pangkat Kompol Anumerta |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/fans-ferdy-sambo-1712023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.