Musyawarah 3 Jam, Wabup Gowa Pimpin KONI Sulsel, Target Masuk 10 Besar PON 2028

Ia menegaskan target Sulsel masuk 10 besar PON 2028 bukanlah slogan, tetapi hasil dari rencana kerja yang realistis.

Editor: Imam Wahyudi
ist
KONI SULSEL - Usai terpilih sebagai Ketua KONI Sulsel, Darmawangsyah Muin (tiga dari kanan) berfoto bersama dengan pengurus KONI Sulsel 2022-2026 dan steering committee Musorprov KONI Sulsel di Ruang Balla Lompoa Hotel Santika, Jl Sultan Hasanuddin, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Rabu (19/11/2025). 

Ia menilai menurunnya perhatian pemerintah terhadap dunia olahraga berdampak langsung pada prestasi Sulsel.

Ia berjanji membuka pintu kemitraan dengan BUMN dan pihak swasta, namun tetap menegaskan bahwa perhatian Pemprov Sulsel adalah kunci.

“Kalau kita ingin Sulsel kembali disegani, Pemprov dan KONI harus sejalan. Pembinaan butuh kontinuitas, dan kontinuitas butuh anggaran,” tegasnya.

Ia memastikan dua hal menjadi prioritas utama dalam 100 hari kerjanya.

Yaitu audit pembinaan atlet dan manajemen internal KONI Sulsel serta menyusun pola pendanaan jangka panjang hingga PON 2028.

“Kita ingin mengembalikan wibawa olahraga Sulsel. Itu tidak bisa dilakukan sendiri, harus dengan kebersamaan semua cabor dan dukungan pemerintah,” tutupnya.(kaswadi)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved