Kementerian Agama Buka Lowongan CASN Sebanyak 110.553 Formasi, Ini Jadwalnya
Formasi tersebut ditempatkan pada wilayah pusat maupun daerah yang terbagi dalam 10.462 satuan kerja dan unit pelaksana (satker) Kementerian Agama.
TRIBUNTORAJA.COM - Pendaftaran CPNS 2024 dibuka sejak Selasa, 20 Agustus 2024 pukul 17.08 WIB.
Pendaftaran CPNS 2024 hanya di link resmi SSCASN BKN yakni sscasn.bkn.go.id atau sscasn.bkn.go.id 2024.
Kementerian Agama (Kemenag) juga membuka pendaftaran CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024.
Kementerian Agama menyiapkan 110.553 formasi CASN yang terdiri atas CPNS sebanyak 20.772 formasi dan PPPK terdiri dari 89.781 formasi.
Formasi CPNS tersebut terdiri atas tenaga guru sebanyak 6.992 formasi, dan tenaga teknis sebanyak 13.780 formasi.
Sementara itu, formasi PPPK terdiri atas 19.437 formasi tenaga guru, 502 formasi tenaga kesehatan, dan 69.842 formasi tenaga teknis.
Formasi tersebut ditempatkan pada wilayah pusat maupun daerah yang terbagi dalam 10.462 satuan kerja dan unit pelaksana (satker) Kementerian Agama.
Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Agama, Wawan Djunaedi, menjelaskan sebaran pembagian formasi dalam CASN Kementerian Agama 2024.
“Formasi untuk penempatan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, kita alokasikan sebanyak 10 persen dari total formasi CASN, juga 10 persen formasi digital talent sebagaimana arahan Presiden kepada para Menteri,” jelas Wawan.
Selain itu diberlakukan juga formasi khusus untuk putra putri Papua, putra putri Papua Barat, dan putra putri Kalimantan Timur.
Berikut jadwal lengkap seleksi CPNS 2024:
1. Pengumuman Seleksi: 19 Agustus s.d 2 September 2024
2. Pendaftaran Seleksi: 20 Agustus s.d. 6 September 2024
3. Seleksi Administrasi: 20 Agustus s.d. 13 September 2024
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14 s.d. 17 September 2024
| Sekjen Kemenag: Penunjukan Dirjen Pesantren Kewenangan Presiden Prabowo |
|
|---|
| PP PMKRI Audiensi dengan Kemenag Bahas Intoleransi, Dorong Aksi Nyata Pemerintah |
|
|---|
| Kuota Haji Tana Toraja 2025 Bertambah, Masa Tunggu Capai 25 Tahun |
|
|---|
| Disaksikan Presiden Prabowo, Menag RI dan 2 Menteri Yordania Teen MoU Bidang Wakaf dan Pendidikan |
|
|---|
| Cara Cek Lokasi Masjid Terdekat untuk Istirahat saat Mudik Lebaran Idul Fitri Lewat Aplikasi Pusaka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Tes-Seleksi-CPNS-2022.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.