Remaja Tokesan Terseret Arus

Mayat Remaja Asal Tokesan Tana Toraja Ditemukan 7 KM Dari Lokasi Korban Terakhir Terlihat

Proses pencarian terhadap Anugerah Anggun Bandaso dilakukan KPA Anak Rimba Toraja, Mapala UKI Toraja, dan Potensi SAR Lakipadada, sejak Selasa, 18 Apr

Penulis: Ricdwan Abbas | Editor: Donny Yosua
IST
Jenazah remaja asal Lembang (Desa) Tokesan yang terseret arus sungai, Anugerah Anggun Bandaso (15) ditemukan di Sangalla, Tana Toraja, Kamis (20/4/2023). 

TRIBUNTORAJA.COM, MAKALE - Remaja yang hilang terseret arus sungai akhirnya ditemukan tidak jauh dari Balai Pembenihan Ikan Sangalla, Tana Toraja , Sulawesi Selatan, Kamis (20/4/2023) Siang.

Lokasi penemuan mayat berada di antara Lembang (Desa) Rante La’bi Kambisa dan Lembang Raru Sibunuan.

Korban bernama Anugerah Anggun Bandaso (15), warga Lembang Tokesan, Kecamatan Sangalla Selatan, Tana Toraja.

 

Baca juga: Breaking News: Mayat Remaja Asal Tokesan Tana Toraja yang Terseret Arus Sungai Ditemukan di Sangalla

 

Anugerah Anggun Bandaso ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia dan tersangkut pada dahan pohon di Sungai Palau.

Jenazah Anggun ditemukan sekitar tujuh kilometer dari lokasi korban terakhir kali terlihat.

Jenazah remaja putri berusia 15 tahun itu ditemukan sekitar pukul 10.00 Wita.

 

Baca juga: Gadis Remaja di Sangalla Tana Toraja Hilang, Diduga Terseret Arus Sungai

 

Jenazah Anugerah Anggun Bandaso (15), diketahui hilang terseret arus sungai pada Selasa (18/4/2023).

Korban terakhir dilihat oleh ibunya menyeberang sungai yang tak jauh dari rumahnya.

Proses pencarian terhadap Anugerah Anggun Bandaso dilakukan KPA Anak Rimba Toraja, Mapala UKI Toraja, dan Potensi SAR Lakipadada, sejak Selasa, 18 April 2023.

Hingga saat ini Tribuntoraja.com masih memantau perkembangan kejadian tersebut.

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved