Pemilu 2024

Ketua KPU Torut Lantik 453 Anggota PPS Disaksikan Bupati dan Wakil Bupati

Pelantikan PPS dihadiri Bupati Yohanis Bassang, Wabup Frederik Victor Palimbong, Kapolres AKBP Eko Suroso, dan Dandim 1414 Letkol Inf Monfi Ade Candra

Penulis: Freedy Samuel Tuerah | Editor: Apriani Landa
TribunToraja/Freedy Samuel
Ketua KPU Toraja Utara, Bonnie Freedom, melantik 453 Anggota PPS yang akan bertugas pada Pemilu 2024 mendatang. 

TRIBUNTORAJA.COM, RANTEPAO - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Toraja Utara, Bonnie Freedom, melantik 453 PPS yang akan bertugas di 151 lembang dan kelurahan se- Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Selasa (24/01/23).

Pelantikan PPS dihadiri Bupati Yohanis Bassang, Wabup Frederik Victor Palimbong, Kapolres AKBP Eko Suroso, dan Dandim 1414 Letkol Inf Monfi Ade Candra.

Pelantikan PPS Toraja Utara dirangkaikan dengan apel Siaga Kesiapan Penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan 2024.

Ketua KPU Bonnie Freedom, mengatakan pada Pemilu Legislatif (Pileg) yang dijadwalkan tanggal 14 Februari 2024, dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 27 November 2024, harus diawasi secara hati-hati.

"Pesta Demokrasi ini, menentukan arah bangsa Indonesia 5 tahun ke depan, KPU Toraja Utara berkomitmen mendorong masyarakat lebih bijak dan cerdas dalam menyalurkan hak pilih juga berpartisipasi aktif menyukseskan Pemilu berintegritas dan berkualitas," ucapnya.

Ditambahkan Bonnie, anggota PPS harus menyiapakan diri dalam mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek).

"Hari ini baru awal, mari siapkan diri sebaik-baiknya, anggota PPK juga diharapkan siap mengikuti Bimtek dengan sungguh-sungguh," tuturnya.

Bimtek ini akan dimulai rabu besok (25/01/23) di 21 kecamatan se-Kabupaten Toraja Utara.

KPU Toraja Utara sudah membagi tim yang akan turun ke 21 kecamatan se-Kabupaten Toraja Utara untuk mengarahkan dan memberi bimbingan juga monitoring kepada para Anggota PPS yang telah dilantik ini.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved