Ditegur karena Bunyikan Musik Terlalu Keras, Mertua dan Menantu di Gowa Marah Tapi Berakhir Tewas

Teguran datang dari pelaku MS, yang baru tiba di rumah dan meminta agar volume musik dikecilkan karena anaknya sedang sakit.

Editor: Imam Wahyudi
ist
Ilustrasi perkelahian 

Salah seorang warga, Asri, mengatakan suasana di sekitar lokasi kejadian mendadak panik.

Warga berhamburan keluar rumah setelah mendengar teriakan minta tolong.

“Kejadiannya cepat sekali. Korban dibawa ke rumah sakit, tapi nyawanya tidak tertolong. Pelakunya tetangga sendiri,” ujar Asri.

Kanit Resmob Polres Gowa, Ipda Andi Muhammad Alfian, membenarkan insiden tersebut.

Menurutnya, pelaku MS menyerahkan diri tak lama setelah kejadian.

“Pelaku sudah menyerahkan diri. Dua orang korban meninggal dunia,” jelasnya, Senin (3/11/2025).

Dari hasil pemeriksaan awal, polisi menyimpulkan motif pembunuhan karena pelaku tersinggung setelah tegurannya tidak diterima dengan baik.(sayyid)

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved