Fakta-fakta Mahasiswa UKI Tewas di Kampus, Diduga Sempat Pesta Miras dan Cekcok

Terkait kejadian ini, UKI berjanji akan melakukan evaluasi internal dan memberikan sanksi bagi mahasiswa yang terbukti melanggar aturan kampus.

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Warta Kota/IST
MAHASISWA UKI - Misteri kematian mahasiswa UKI, Kenzha Ezra Walewangko di area kampus masih menjadi misteri, meski isu dugaan pengeroyokan mencuat. Polres Metro Jakarta Timur masih menyelidiki perkara tersebut demi mengungkap rentetan kejadian di balik tewasnya Kenzha di lingkungan kampus pada Selasa (4/3/2025) pukul 16.30 WIB. 

TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA – Kematian Kenzha Ezra Walewangko (22), mahasiswa Universitas Kristen Indonesia (UKI), masih menyisakan tanda tanya.

Meski dugaan pengeroyokan mencuat, Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Metro Jakarta Timur masih menyelidiki kasus ini guna mengungkap rangkaian peristiwa yang menyebabkan Kenzha kehilangan nyawanya di lingkungan kampus.

Pihak UKI menyatakan akan sepenuhnya menyerahkan penyelesaian kasus ini kepada kepolisian dan siap bekerja sama untuk mengungkap kebenaran.

 

 

Dugaan Pesta Miras Sebelum Insiden

Berdasarkan penyelidikan sementara, Kenzha diduga sempat mengonsumsi minuman keras (miras) bersama teman-teman kampusnya sebelum ditemukan tak sadarkan diri.

Menurut keterangan rekannya, EFW (23), pada Selasa (4/3/2025) pukul 16.30 WIB, ia bersama dua teman lainnya mengonsumsi arak Bali di area kampus.

Sekitar 30 menit kemudian, EFW berencana membeli minuman tambahan dan bertemu Kenzha di pintu keluar kampus.

 

Baca juga: Yuran Siap Main, PSM Bawa Misi Menang di Markas Persik Kediri

 

"Saat bertemu, korban bertanya ke mana saksi hendak pergi. Saksi menjawab akan membeli arak Bali, kemudian korban dan saksi berjalan bersama untuk membeli minuman di sebuah toko," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, dalam keterangannya, Jumat (7/3/2025) dilansir Kompas.com.

Setelah membeli minuman keras, mereka kembali ke taman perpustakaan UKI untuk melanjutkan pesta miras bersama teman-teman lainnya.

 

Baca juga: Tak Ada Kampanye Akbar dalam PSU Pilkada 2024, KPU Fokus Efisiensi Anggaran

 

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved