Penyebab Ledakan di Rumah Polisi Mojokerto: Dua orang Tewaskan, Puing Bangunan Terlempar 10 Meter
Polisi mengamanka tabung elpiji 3 kilogram dan beberapa barang elektronik di lokasi ledakan.
TRIBUNTORAJA.COM - Ledakan dahsyat menghentakkan aktivitas warga di Desa Sumolawang, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pada Senin (13/1/2025) pagi.
Ledakan diperkirakan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
Ledakan di Mojokerto terjadi pada rumah Aipda Maryudi yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Dlanggu, dikutip dari Kompas.com, Senin (13/1/2025).
Ledakan ini membuat umah Maryudi luluh lantak, mengalami kerusakan parah. Rumah di sekitarnya juga mengalami dampak dari ledakan itu.
Ledakan juga mengenai rumah Luluk Sudarwati (41), adik ipar Maryudi, yang bersebelahan dengan kediamannya.
Akibatnya, Luluk Sudarwati (41) dan anaknya M Kaffa (3) yang berada di rumah mereka meninggal akibat ledakan tersebut.
Belum diketahui pasti penyebab ledakan dahsyat yang menghancurkan rumah milik keluarga Aipda Maryudi, anggota Polsek Dlanggu, tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Dirmanto mengatakan, pihaknya menerjunkan tim gabungan yang terdiri dari Inafis Reskrim, laboratorium forensik, dan kedokteran forensik untuk menyelidiki penyebab ledakan.
Dirmanto mengatakan, ledakan Mojokerto diduga disebabkan oleh tabung elpiji yang bocor.
Namun, dia tidak merinci ukuran dan jumlah tabung yang diduga meledak.
"Tim kami meluncur ke lokasi untuk melakukan olah TKP, info selanjutnya nanti biar disampaikan Kapolres ya,” ujar Dirmanto, dilansir dari Kompas.com, Senin.
Terpisah, Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto, mengatakan, pihaknya menemukan tabung elpiji 3 kilogram dan beberapa barang elektronik di lokasi ledakan.
"Tim Labfor sudah kita lakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) dan barang bukti sudah kita amankan, mohon waktu untuk penyebab masih terus kita dalami," ucap Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto, di lokasi kejadian ledakan, Senin (13/1/2025), dikutip dari TribunMojokerto.
Menurut dia, pasca olah TKP yang dilakukan Tim Labfor Polda Jatim dan Inafis Polres Mojokerto, diamankan sejumlah barang bukti dari rumah tersebut.
Dia juga menerima informasi terkait pemilik rumah yang memiliki hobi mengutak-atik barang-barang elektronik Perangkat elektronik yang ditemukan di rumah Maryudi diamankan sebagai salah satu fokus analisis dalam penyelidikan untuk mengungkap penyebab ledakan tersebut.
| Pria di Mojokerto Bunuh dan Mutilasi Kekasihnya, Potongan Tubuh Ditemukan Warga |
|
|---|
| Bom Ikan Meledak di Rumah Warga Bulukumba, Ibu Rumah Tangga Tewas |
|
|---|
| Kang Dedi Tanggung Biaya Pendidikan Hingga Kuliah Anak Korban Ledakan Amunisi TNI di Garut |
|
|---|
| Aparat Desa Sagara Sebut Warga yang Tewas Dalam Ledakan Amunisi di Garut Dipekerjakan TNI |
|
|---|
| Kolonel Antonius Korban Ledakan Amunisi di Garut Dimakamkan di Sleman |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Ledakan-di-rumah-polisi-di-Desa-Sumolawang-Mojokerto-mengakibatkan-dua-orang-tewas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.