Capres
Ridwan Kamil Disebut Capres Alternatif Pilpres 2024, Ini Hasil Surveinya
Menurut Rico, sosok Ridwan Kamil layak disebut sebagai 'Kuda Hitam' karena elektabilitasnya yang tiba-tiba muncul di antara tiga besar
Penulis: Redaksi | Editor: Muh. Irham
JAKARTA, TRIBUNTORAJA.COM - Nama Ridwan Kamil masuk sebagai Capres alternatif di Pilpres 2024 mendatang. Gubernur Jawa Barat ini disebut sebagai kuda hitam di luar nama Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan.
Hal itu terungkap dalam rilis survei terbaru dari Media Survei Nasional (Median), di Jakarta, Selasa (28/2/2023).
"Peluang munculnya calon presiden alternatif dan bisa disebut sebagai “kuda hitam” dalam Pilpres 2024 nanti, Saya kira ada di KIB (Koalisi Indonesia Bersatu), yaitu Ridwan Kamil," kata Direktur Eksekutif Median, Rico Marbun.
Menurut Rico, sosok Ridwan Kamil layak disebut sebagai 'Kuda Hitam' karena elektabilitasnya yang tiba-tiba muncul diantara tiga besar tokoh yang sering menduduki posisi teratas.
"Sejauh ini menurut survei yang kita lakukan, untuk posisi tiga besar ada Anies Baswedan, Prabowo, dan Ganjar Pranowo. Namun saat ini tiba-tiba muncul nama Ridwan Kamil di posisi keempat, dengan elektabilitas yang terus naik,” katanya.
Selain itu untuk posisi cawapres, menurut Rico, nama Ridwan Kamil juga menduduki posisi paling favorit di mata responden, mengungguli beberapa tokoh lainnya.
"Menurut netizen, Cawapres paling Favorit sementara ini ialah Ridwan Kamil sebesar 16,9 persen. Lalu diikuti oleh Agus Harimurti Yudhoyono, sebanyak 10 persen, Sandiaga uno 6,5 % disusul Muhaimin Iskandar 6 % ," katanya.
Adapun beberapa temuan lembaga survei Median terkait elektabilitas Capres untuk lima besar yakni Prabowo 20,5 persen, Ganjar Pranowo 18,9 persen, Anies Baswedan 17,9 persen, Ridwan Kamil 9 Persen, dan Agus Harimurti Yudhoyono 3,5 persen.
Disusul Airlangga Hartarto 2,9 % , Erick Thohir 2,2 % , Muhaimin Iskandar 2,0 % , Andika Perkasa 1,3 % , Puan Maharani 1,3 % , Mahfud MD 1,2 % , Sandiaga Uno 1 % , Gatot Nurmantyo 0,9 % , Anis Matta 0,8 % , Moeldoko 0,5 % , Giring Ganesha 0,5, Hary Tanoesoedibjo 0,2 % .
Survei ini sendiri berbasis media sosial, yang dilakukan di periode 22-26 Februari 2023 dengan total 400 responden pengguna aktif media sosial Facebook dan berusia 17-60 tahun.
Median menegaskan karena responden merupakan pengguna media sosial, survei ini tidak dimaksudkan untuk memberikan gambaran persepsi populasi secara keseluruhan.(*)
| Jokowi di Gambir, Anies di Lebak Bulus, Prabowo di Hambalang, Ganjar di Semarang | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Anies Singgung Bansos Mengikuti Kepentingan Pemberi, Sindir Jokowi | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Pakai Baju Biru Muda, Bek Timnas Pratama Arhan Muncul di Debat Capres | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Tingkatkan Harapan Hidup Masyarakat, Ganjar Soroti Pentingnya Anggaran | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Anies: Segelintir Orang Menguasai Ekonomi Indonesia Fenomena Membahayakan | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Ridwan-Kamil-Capres.jpg)
                
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.