Liga Inggris

Pep Guardiola Ngamuk ke Kameramen usai Manchester City Kalah dari Newcastle 1-2

Pep Guardiola meluapkan emosi setelah Manchester City kalah 1-2 dari Newcastle. Ia terlibat tensi dengan pemain hingga kameramen usai laga di...

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
X (Twitter) @CBSSportsGolazo
NGAMUK - Momen Pep Guardiola meluapkan emosi ke kameramen setelah Manchester City kalah 1-2 dari Newcastle, Sabtu (22/11/2025). Ia terlibat tensi dengan pemain hingga kameramen usai laga di St James' Park. 

TRIBUNTORAJA.COM - Kekalahan 1-2 dari Newcastle United pada pekan ke-12 Liga Inggris 2025-2026 memicu kemarahan pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

Usai pertandingan yang digelar di St James' Park, Sabtu (22/11/2025), Guardiola terlihat meluapkan emosi hingga terlibat ketegangan dengan pemain lawan maupun seorang kameramen.

Newcastle menang melalui dua gol Harvey Barnes pada menit ke-64 dan 70.

 

 

Manchester City sempat menyamakan kedudukan lewat sepakan Ruben Dias di menit ke-68, namun gagal membawa pulang poin dari markas The Magpies.

Dalam wawancara setelah laga, Guardiola mengakui timnya sebenarnya tampil baik tetapi tak cukup tajam dalam penyelesaian akhir.

"Pertandingan yang ketat, banyak peluang, dan pertandingan yang menghibur. Namun pada akhirnya mereka mencetak dua gol dan menang," ujar Pep Guardiola, dilansir dari Sky Sports.

"Secara umum, kami bermain sangat baik. Kami memiliki peluang dan momentum di babak kedua jauh lebih baik, hanya sedikit yang tidak bisa kami selesaikan," tambahnya.

 

Baca juga: Borussia Moenchengladbach Libas Heidenheim 3-0, Kevin Diks Ungkap Rahasia Performa Apik Tim

 

Momen Tegang Usai Laga

Sesaat setelah peluit panjang berbunyi, Guardiola tertangkap kamera beradu argumen dengan pemain Newcastle, Bruno Guimaraes.

Ia membenarkan terjadi percakapan di antara mereka, meski menepis anggapan adanya perselisihan.

“Tidak ada pertanyaan, semuanya baik-baik saja. Saya bilang betapa bagusnya dia (Bruno), tetapi percakapan itu untuk urusan pribadi. Semuanya baik-baik saja,” ujarnya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved