Harga Babi Toraja
Permintaan Tetap Tinggi, Harga Babi di Tana Toraja Masih Stagnan
Ambek Pamaru' biasanya menjual babi ternak dengan harga Rp 5 juta hingga Rp 5,5 juta untuk ukuran 1 meter.
Penulis: Lilianti Ariyani Saalino | Editor: Apriani Landa
TRIBUNTORAJA.COM, MAKALE - Harga babi di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, masih stagnan dari Harga pekan lalu.
Peternak dan pedagang babi di Tana Toraja, Ambek Pamaru', mengatakan jika harga babi belum mengalami perubahan meski permintaan masih tinggi.
"Ya, di bulan Juli ini masih banyak yang mencari babi, karena masih banyak yang menggelar acara adat," katanya, Selasa (15/7/2025).
"Selain itu, permintaan juga karena untuk dikonsumsi" tambahnya.
Ambek Pamaru' biasanya menjual babi ternak dengan harga Rp 5 juta hingga Rp 5,5 juta untuk ukuran 1 meter.
"Itu bukan ukuran panjang badannya, tapi ukuran lingkar dada babi. Karena setiap babi beda-beda ukuran lingkar dadanya, meski usia dan panjangnya sama," tambah Ambek Pamaru'.
Setiap hari, pria berusia 30 tahun ini mengatakan biasa menjual 3-4 ekor babi.
"Biasa saya bawa ke Pasar Bolu di Rantepao Toraja Utara. Kalaupun tidak habis dan dibawa kembali ke kandang, biasanya ada yang datang ke rumah untuk memesan babi," ucap Ambe Pamarru yang punya kandang di daerah Makale Utara.
Selain babi dewasa, Ambek Pamaru' juga memiliki anakan atau bibit babi.
Harga bibit babi ini pun belum mengalami perubahan.
Satu anak babi untuk ukuran 1 bulan dijual Rp 1,2 juta hingga Rp 1,5 juta.
Beda lagi dengan babi tambun atau orang Toraja bilang babi Mangrara (Rambu Tuka').
Babi dengan usai di atas 3 tahun ini dijual mulai Rp 10 juta hingga Rp 30 juta.
Harga untuk babi tambun ini ditentukan dengan bobot dan juga kondisinya. Babi yang punya taring harganya makin mahal.
Secara umum, harga babi di Toraja mulai turun dibanding tahun lalu.
| Harga Babi di Pasar Hewan Bolu Masih Stagnan, Mulai Rp 4 Juta Ukuran 1 Meter |
|
|---|
| Harga Babi Stagnan, Pembeli Babi Sepi Awal September 2025 |
|
|---|
| Harga Anak Babi Turun di Pasar Hewan Bolu, Kini Dibanderol Rp 1,3 Huta Hingga Rp 1,5 Juta per Ekor |
|
|---|
| Harga Bibit Babi di Tana Toraja Mulai Rp 1,4 Juta, Permintaan Mulai Menurun |
|
|---|
| Harga Babi Masih Stagnan di Pasar Hewan Bolu Toraja Utara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/30052023_babi.jpg)