Lebaran 2024
Jelang Lebaran Idul Fitri 1445 H 2024, Pemerintah Impor 22.500 Ton Beras dari Kamboja
Selain melakukan impor, Bapanas juga tengah mempersiapkan panen raya padi pada bulan Maret-April 2024 untuk membantu menjaga ketersediaan stok beras.
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM - Pemerintah telah memutuskan untuk mengimpor 22.500 ton beras dari Kamboja untuk memenuhi kebutuhan stok beras menjelang Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi seperti dilansir dari Antara pada Senin (18/3/2024).
"Kami mengutamakan produksi dalam negeri, hanya untuk Bulog ketersediaan hari ini, memang pengadaan dari luar negeri. Dari Kamboja 22.500 ton," ujar Arief.
Selain melakukan impor, Bapanas juga tengah mempersiapkan panen raya padi pada bulan Maret-April 2024 untuk membantu menjaga ketersediaan stok beras.
Arief juga optimistis dengan penurunan harga gabah yang saat ini berada di angka Rp6.700 per kilogram.
Baca juga: Beras Mahal, Menteri Perdagangan Salahkan El Nino
Menurutnya, penurunan harga gabah ini akan berdampak pada penurunan harga beras asalkan produksinya sesuai dengan rencana.
Dengan langkah-langkah ini, Arief yakin bahwa pemerintah dapat memenuhi kebutuhan beras masyarakat menjelang Lebaran, termasuk memberikan bantuan kepada keluarga penerima manfaat (KPM).
"Masyarakat kita yang 22 juta KPM yang terbawah itu sudah diberikan beras bantuan pangan 10 kilogram gratis, tahun lalu (diberikan selama) tujuh bulan, sekarang enam bulan. Jadi masyarakat desil 1-2 itu sebanyak 98 persen sudah ter-cover," jelasnya.
Baca juga: 193 Juta Warga Indonesia Mudik Lebaran Tahun Ini
Arief juga menegaskan bahwa stok beras di Bulog akan terus dipantau untuk tetap berada di angka 1,2 juta ton hingga Juni 2024.
"Hari ini sampai dengan Juni, kan masih tiga bulan lagi. Kami harus mengatur. Yang jelas stok Bulog harus dijaga 1,2 juta ton," tambahnya.
(*)
Lebaran 2024
Lebaran
Idul Fitri 1445 H
Idul Fitri
beras impor
beras
Badan Pangan Nasional
Bapanas
Arief Prasetyo Adi
| Kadar Kolesterol Naik usai Lebaran? Begini Saran Dokter Spesialis Gizi |
|
|---|
| Polisi Aiptu Supriyanto Temukan Uang Rp 100 Juta Milik Pemudik di Toilet Rest Area Lampung |
|
|---|
| Libur Lebaran Selesai, Ini Olahraga yang Tepat untuk Bakar Kalori saat Perayaan Idul Fitri |
|
|---|
| Lebaran Idul Fitri 1445 H 2024, Ruben Onsu Ziarah ke Makam Olga Syahputra dan Julia Perez |
|
|---|
| Polri: Angka Kecelakaan Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 1445 H 2024 Alami Penurunan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/02032024_beras_bulog.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.