Arab Saudi Kontrak Roberto Mancini Jadi Pelatih Timnas Hingga 2027
Sebagai pelatih utama, ia mengemban misi membawa Arab Saudi mencapai hasil terbaik pada Piala Asia yang akan digelar di Qatar pada Januari 2024 dan...
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM - Pelatih sepak bola asal Italia, Roberto Mancini, resmi ditunjuk sebagai pelatih Tim Nasional Arab Saudi, Senin (28/8/2023), sebagaimana diumumkan Federasi Sepak Bola Arab Saudi.
Mancini mengambil posisi pelatih Timnas Arab Saudi dengan kontrak selama 4 tahun atau hingga 2027 mendatang.
Pengumuman tersebut juga disampaikan akun X (dulu Twitter) resmi Timnas Arab Saudi (@SaudiNT).
"Roberto Mancini 2027," tulis akun tersebut.
Keputusan ini memang cukup mengejutkan, terutama di kalangan pecinta sepak bola Italia.
Pasalnya, Mancini baru saja mengundurkan diri dari posisi pelatih Timnas Italia pada 13 Agustus 2023.
Baca juga: Neymar: Ronaldo yang Mulai Hingga Banyak Pemain Eropa Migrasi ke Liga Arab Saudi
Hanya dalam waktu dua minggu, mantan pelatih Timnas Italia dan Manchester City ini telah mendapatkan pekerjaan baru.
"Saya merasa sangat terhormat ditawari posisi sebagai manajer Tim Nasional Arab Saudi. Saya yakin ini adalah kesempatan besar bagi saya untuk mengalami sepak bola di negara baru, terutama dengan semakin populernya sepak bola di Asia," ungkap Mancini dalam konferensi pers di Riyadh, Arab Saudi, Senin, seperti dikutip Associated Press.
Ia melanjutkan budaya sepak bola yang begitu bergejolak di Arab Saudi dan kualitas alami para pemainnya merupakan faktor kunci untuk kesuksesan.
Baca juga: Bawa Al Nassr Ke Final Liga Klub Arab, Peluang Cristiano Ronaldo Angkat Tropi Pertama
| Inter Milan Tekuk Verona 2-1, Gol Bunuh Diri di Menit Akhir Selamatkan Nerazzurri |
|
|---|
| Penalti Morata Gagal, Como Tahan Imbang Napoli Tanpa Gol di Laga Serie A |
|
|---|
| Here We Go! Luciano Spalletti Resmi Jadi Pelatih Baru Juventus, Dikontrak hingga Juni 2026 |
|
|---|
| Juventus Resmi Pecat Igor Tudor usai Delapan Laga Tanpa Kemenangan |
|
|---|
| Manchester City Akhirnya Kalah, Pep Guardiola Puji Pertahanan Aston Villa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/roberto-mancini-pelatih-timnas-arab-saudi-2982023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.