SEA Games 2023

Raih Emas di SEA Games 2023, Timnas Indonesia U22 Bakal Diarak dari Monas

Rencananya, tim besutan Indra Sjafri tersebut akan diarak dari monas sampai Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Anggota Komite...

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
PSSI
Ramadhan Sananta melakukan selebrasi gol timnas U-22 Indonesia ke gawang Thailand. 

“Nanti akan kita tutup di GBK sekalian nanti yang mau Jumatan bisa Jumatan, ada acara yang kita siapkan untuk pemain-pemain Timnas U22 Indonesia kita yang telah berhasil memenangkan emas di SEA Games 2023,” tambahnya.

Terpisah, PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, membenarkan akan adanya rencana arak-arakan pemain Timnas U22 Indonesia.

“Iya, luar biasa. Kan besok (Jumat) ada arak-arakan ya. Hari Jumat,” tuturnya.

 

Baca juga: Timnas Indonesia Jadi Juara Umum Cabor Esports di SEA Games 2023

 

Rencananya, Timnas U22 Indonesia akan kembali ke Tanah Air, Kamis (18/5/2023) siang nanti.

Skuad Garuda Muda sukses meraih medali emas SEA Games 2023 usai mengalahkan Thailand 5-2, Selasa (16/5/2023) malam di partai final.

 

Baca juga: Insiden Mati Listrik Warnai Penyerahan Medali Tim Tenis Ganda Campuran Indonesia di SEA Games 2023

 

Itu menjadi medali emas pertama Indonesia di cabang olahraga sepak bola, setelah 32 tahun.

Terakhir, kali Timnas Indonesia meraih medali emas SEA Games adalah pada 1991, ketika masih dilatih Anatoly Polosin.

(*)

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved