Tekno

Apple Tak Sengaja Bocorkan Daftar Produk Baru, Termasuk Vision Pro 2 dan iPad Mini OLED

Apple tak sengaja bocorkan roadmap produk 2025–2026 lewat kode software internal. Terungkap HomePod mini baru, Apple TV A17 Pro, iPad mini OLED...

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
net
RAHASIA BOCOR - Apple tak sengaja bocorkan roadmap produk 2025–2026 lewat kode software internal. Terungkap HomePod mini baru, Apple TV A17 Pro, iPad mini OLED, hingga Vision Pro 2. 

TRIBUNTORAJA.COM – Apple secara tak sengaja membocorkan daftar perangkat barunya melalui kode perangkat lunak (software) internal.

Bocoran ini pertama kali terungkap oleh situs teknologi MacRumors dan memberikan gambaran jelas tentang roadmap produk Apple dari akhir 2025 hingga 2026.

 

 

Dilansir Tribun Toraja pada Selasa (19/8/2025), dilaporkan bahwa dalam kode yang ditemukan, tercantum sejumlah perangkat baru yang belum diumumkan resmi, di antaranya:

  1. HomePod mini baru (kode B525): Diduga menggunakan chip Apple T8310 dengan peningkatan Neural Engine 4-core, mendukung Wi-Fi 6E, serta kemungkinan hadir dengan varian warna baru. Harga diperkirakan tetap sekitar 99 dolar AS (Rp 1,6 juta).
  2. Apple TV generasi terbaru: Akan ditenagai chip A17 Pro seperti iPhone 15 Pro, dengan grafis setara konsol game dan dukungan Apple Intelligence. Harga diperkirakan 129–149 dolar AS (Rp 2,4 juta).
  3. Apple Studio Display 2 (kode J427): Menggunakan panel mini LED dengan kualitas HDR lebih baik, kemungkinan rilis awal 2026 bersamaan dengan Mac berchip M5.
  4. iPad mini terbaru: Disebut bakal memakai chip A19 Pro dan kemungkinan hadir dengan panel OLED pada 2026, tetap diposisikan sebagai tablet kecil premium.
  5. iPad entry-level baru: Akan dibekali chip A18 dengan 16-core Neural Engine, mendukung fitur kecerdasan buatan terbaru Apple. Harga tetap terjangkau mulai dari 349 dolar AS (Rp 5,6 juta).
  6. Apple Vision Pro 2: Headset AR/VR generasi kedua ini kemungkinan memakai chip M5 dan hanya membawa sedikit perubahan desain, seperti strap baru. Harga diprediksi tetap tinggi di angka 3.499 dolar AS (Rp 56,6 juta).
  7. Apple Watch Series 11, Ultra 3, dan SE 3: Menggunakan chip S11 SiP dengan efisiensi lebih baik. Harga diperkirakan tidak berubah, mulai dari 249 dolar AS (Rp 4 juta) untuk SE hingga 799 dolar AS (Rp 12,9 juta) untuk Ultra.

 

Baca juga: DPR RI Janjikan Aturan Baru Royalti Lagu Terbit dalam Dua Hari

 

Ini bukan kali pertama Apple “bocor” lewat kode internal.

Sebelumnya, AirTags dan AirPods juga sempat terungkap di dokumentasi resmi sebelum akhirnya diumumkan.

Meski bocoran kali ini bersumber dari kode internal, Apple belum mengonfirmasi detail maupun jadwal peluncurannya.

(*)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved