Dua Balita Termasuk dalam Korban Tewas Kecelakaan Bus ALS di Padang Panjang Sumatera Barat
Selain 12 korban meninggal dunia, 36 orang lainnya mengalami luka-luka, mulai dari ringan hingga berat.
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM, PADANG PANJANG – Dua anak balita termasuk dalam 12 korban tewas akibat kecelakaan tunggal yang melibatkan bus Antar Lintas Sumatera (ALS) di kawasan Bukit Surungan, Kecamatan Padang Panjang Barat, Sumatera Barat, Selasa (6/5/2025) pagi.
Seluruh korban telah dievakuasi ke RSUD Padang Panjang dan RS Yarsi Padang Panjang untuk mendapatkan penanganan medis.
Selain 12 korban meninggal dunia, 36 orang lainnya mengalami luka-luka, mulai dari ringan hingga berat.
Petugas gabungan dari Polres Padang Panjang, TNI, Basarnas, dan tenaga medis bergerak cepat mengevakuasi para korban dari lokasi kejadian di jalur utama penghubung Bukittinggi–Padang, tepatnya di Kelurahan Bukit Surungan.
“Data sementara sebanyak 12 orang meninggal dunia dari kecelakaan bus di Bukit Surungan,” ujar Brigadir Ilham Wahyudi, penyidik Laka Lantas Polresta Padang Panjang, dikutip dari Tribun Padang.
Ia merinci bahwa dari jumlah tersebut, tujuh korban merupakan laki-laki dan lima perempuan.
Baca juga: 12 Korban Tewas dan Puluhan Luka-luka dalam Kecelakaan Bus ALS di Padang Panjang Sumatera Barat
“Satu laki-laki, satu perempuan, merupakan anak-anak,” tambah Ilham.
Kecelakaan maut ini terjadi sekitar pukul 08.30 WIB.
Diduga kuat penyebabnya adalah rem blong saat bus melaju menurun dari arah Bukittinggi menuju Kota Padang.
Baca juga: Anggota DPR RI Alamudin Dimyati Rois Meninggal Dunia Pasca Kecelakaan di Tol Pemalang Jateng
| Kejar Penumpang Jelang Natal, Empat Bus Terlibat Tabrakan di Toraja |
|
|---|
| BNPB: 914 Orang Tewas dan 389 Hilang akibat Banjir dan Longsor di Sumatera |
|
|---|
| Profil Aktor Gary Iskak Tewas Kecelakaan, Sempat Dikira Sedang Syuting |
|
|---|
| Alvaro Kiano Diduga Dibunuh Ayah Tiri, Sang Ibu Putuskan Berhenti Bekerja di Luar Negeri |
|
|---|
| Empat Orang Tewas dalam Banjir dan Longsor di 6 Wilayah Sumatera Utara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/padang/foto/bank/originals/BUS-ALS-TERBALIK-Proses-evakuasi-korban-Kecgdatera-Bagrada-di-dalam-bus.jpg)