Liga Inggris

Manchester United Rayu 2 Bek Bayern Munchen

Perbaikan di sektor pertahanan dilakukan oleh MU setelah hasil buruk di Liga Premier Inggris musim lalu.

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Reuters
Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag usai timnya menjuarai Piala FA, Sabtu (25/5/2024) malam Wita. 

TRIBUNTORAJA.COM - Manchester United belum menghentikan perburuan pemain baru.

Kali ini, tim Setan Merah siap merekrut dua bek dari Bayern Munchen, seperti dilaporkan ESPN, Rabu (24/7/2024).

Perbaikan di sektor pertahanan dilakukan oleh MU setelah hasil buruk di Liga Inggris musim 2023/2024 lalu.

 

 

Manchester United sudah memiliki pemain depan Joshua Zirkzee dan bek tengah Leny Yoro.

Namun, pemilik saham minoritas MU, Sir Jim Ratcliffe, masih belum puas dengan skuad yang ada dan ingin melakukan perombakan agar dapat bersaing di musim kompetisi 2024/2025.

Meskipun sudah merekrut Yoro, bek tengah dari Lille dan tim nasional U-21 Prancis, MU masih ingin menambah pemain di sektor pertahanan.

 

Baca juga: Dua Misi PSM Makassar Lawan Borneo FC, Perbaiki Rekor dan Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2024

 

Ratcliffe berharap memperkuat posisi di jantung pertahanan.

Selain itu, manajer Erik Ten Hag ingin mencari pengganti gelandang bertahan Casemiro.

Di musim sebelumnya, pertahanan Setan Merah memang sangat buruk akibat cedera panjang Lisandro Martinez dan rapuhnya Raphael Varane.

 

Baca juga: Bantai Timor Leste 6-2, Timnas U19 Indonesia Tunggu Juara Grup C, Antara Malaysia atau Thailand

 

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved