Piala Asia 2023
Timnas Indonesia Telan Kekalahan 1-3 dari Jepang di Piala Asia 2023, STY Soroti Pressing Lawan
Shin Tae-Yong, pelatih asal Korea Selatan, memberikan pengakuan bahwa Timnas Jepang tampil luar biasa, terutama di lini serangan.
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Hal ini menghambat upaya Timnas Indonesia dalam membangun permainan.
“Walaupun melakukan penjagaan ketat, kami selalu kehilangan bola lagi karena pressing Jepang sangat kuat. Kemampuan mereka dalam melakukan serangan balik juga sangat bagus,” ungkap Shin Tae-Yong.
“Alasan inilah yang membuat kami tidak bisa melakukan build up dengan baik, kami mengalami kesulitan membuat koneksi dari satu pemain ke pemain lainnya,” tambahnya.
Baca juga: Jelang Laga Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023, Sandy Walsh Bakal Bikin Bangga Pendukung
Meski mengalami kekalahan, Shin Tae-Yong menekankan bahwa ini adalah pengalaman berharga bagi Timnas Indonesia, terutama para pemain muda.
“Kami punya banyak pemain muda, biarlah ini menjadi pengalaman bagi mereka, terutama ketika kami mendapatkan penguasaan bola,” katanya.
“Kami sulit mengembangkan permainan, hal itu yang perlu kami perbaiki dan kembangkan,” tambah Shin Tae-Yong.
Baca juga: Bek Arsenal Waspada Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023 Malam Ini
Hasil ini menempatkan Timnas Indonesia pada peringkat ketiga Grup D, dengan tiga poin.
Meski begitu, masih ada peluang untuk lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik yang memberikan empat tempat.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Shin-Tae-yong-dan-Egy-Maulana-Vikri-beri-keterangan-pers-jelang-Indonesia-vs-Jepang.jpg)