Pilpres 2024

Partai Pendukung Prabowo-Gibran di Sulsel Gagal Putuskan Ketua Tim Kampanye

Ni'matullah Erbe menyampaikan, sebenarnya semua partai sepakat pada malam ini diputuskan ketua.

Editor: Imam Wahyudi
erlan/tribun timur
Pimpinan partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), konsolidasi terbatas di Hotel Claro Kota Makassar, Sulsel, Minggu (12/11/2023) malam. 

TRIBUNTORAJA.COM -  Pimpinan partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), gagal mencapai kata sepakat dalam menentukan nama Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran.

Dalam agenda konsolidasi terbatas di Hotel Claro Kota Makassar, Sulsel, Minggu (12/11/2023) malam, pimpinan partai sepakat untuk menjaring tokoh-tokoh yang akan direkomendasikan masing-masing partai.

Pertemuan itu dihadiri oleh semua ketua-ketua parpol koalisi pengusung Prabowo-Gibran di Sulsel. 

Yaitu, Ketua Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras, Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe (TP), Ketua PAN Sulsel Ashabul Kahfi, Ketua Demokrat Sulsel Ni'matullah Erbe, Ketua DPW PSI Sulsel Muhammad Surya, Ketua Gelora Sulsel Syamsari Kitta, Ketua Partai Prima Sulsel Pice Jehali, dan Ketua Partai Garuda Sulsel Ahmad Daeng Tonang.

Ni'matullah Erbe menyampaikan, sebenarnya semua partai sepakat pada malam ini diputuskan ketua.

Namun, rupanya yang memutuskan secara mutlak adalah Tim Kampanye Nasional (TKN).

Sehingga, masing-masing parpol sepakat untuk menunda sekaligus mencari tokoh-tokoh yang nantinya akan direkomendasikan.

"Tadi itu sudah sepakat. Cuma usulan yang kita sepakati harus diusulkan ke tim kampanye nasional. Jadi bukan kita yang pilih," kata Ni'matullah Erbe.

Sementara itu, Ketua Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras menyampaikan, masing-masing parpol bisa merekomendasikan minimal satu nama.

Nama itu nantinya akan ditampung dan direkomendasikan langsung ke TKN pusat.

Menurutnya, semua pimpinan parpol diberi ruang untuk menentukan tokoh-tokoh yang dianggap mumpuni.

"Siapapun boleh, dari internal parpol boleh, maupun di luar partai boleh. Kami di Partai Gerindra membuka ruang kepada parpol koalisi, siapapun tokoh yang ingin jadi ketua TKD," tandasnya.

Wakil Ketua Komisi V DPR RI itu berharap agar semua parpol koalisi pengusung Prabowo-Gibran di Sulsel, segera menjaring tokoh-tokoh potensial.

Sebab, nama tersebut nantinya masih akan dibahas sebelumnya di kirim ke TKN pusat.

"Pada intinya banyak tokoh-tokoh lokal yang berafilias dengan koalisi pengusung Prabowo-Gibran, bisa menjadi ketua TKD," tandasnya.(erlan/tribun timur)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved