Berita Viral
Datanya Dipakai Susanto si Dokter Gadungan Surabaya, Ini Dia Sosok Asli Dokter Anggi Yurikno
Kisah Susanto ini lumayan menggerkan publik. PT PHC berharap kasus tersebut bisa dijadikan pelajaran. Terutama bagi perusahaan yang sedang membuka...
Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
TRIBUNTORAJA.COM - Seorang pria bernama Susanto viral di media sosial.
Dikutip dari Tribun Jatim, Susanto merupakan pria lulusan Sekolah Mengah Atas (SMA) yang menyamar sebagai dokter gadungan di Surabaya.
Tak hanya itu, Susanto juga ternyata sudah dua tahun praktik di PT Pelindo Husada Citra (PT PHC) sebagai dokter gadungan.
Ia bekerja di klinik K3 wilayah kerja Pertamina di Cepu, Blora, Jawa Tengah.
Ia pun berhasil meraup gaji Rp 7 juta perbulan dan tunjangan lainnya.
Dilansir dari Surya, kasus bermula dua tahun lalu, saat PT PHC membuka lowongan kerja dan merekrut pegawai secara online.
Susanto pun tertarik dan melamar, dan menggunakan data dr Anggi Yurikno yang ia temukan di media sosial Facebook.
Lantas seperti apa sosok dr Anggi Yurikno?
Baca juga: FAKTA Susanto: Dokter Gadungan yang Viral usai 2 Tahun Praktik, Ternyata Residivis Kasus yang Sama
Sosok dr Anggi Yurikno
Dokter Anggi Yurikno mengaku identitasnya dipalsukan oleh Susanto untuk melamar pekerjaan dokter di RS PHC Surabaya pada 2020 lalu.
"Terdakwa pakai nama saya untuk bekerja sebagai dokter," kata dr Yurikno dalam persidangan di PN Surabaya, Senin (11/9/2023)
| Truk Angkut Siswa SMP Wahdah Gowa Terbalik, Penumpang Terlempar Keluar |
|
|---|
| Tren Viral Tumpahkan Eco Enzyme saat Hujan, Ini Manfaat dan Penjelasannya |
|
|---|
| Viral Video Presiden Prabowo Diputar di Bioskop, Istana: Itu Hal Lumrah |
|
|---|
| Viral Foto Menhut Raja Juli Main Domino Bareng Tersangka Pembalak Liar Azis Wellang |
|
|---|
| Viral Uang Kertas Pecahan Rp250 Ribu Spesial HUT ke-80 RI, Ini Kata Peruri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/SOSOK-Asli-Dokter-Anggi-Yurikno-yang-Identitasnya-Dipakai-Dokter-Gadungan-di-RS-PHC-Surabaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.