Piala AFF 2023

Sedang Berlangsung! Ini Dia Link Live Streaming Indonesia vs Timor Leste Piala AFF 2023

Kick-off laga akan dimulai Pukul 21.00 Wita, dan link live streaming akan disertakan di akhir tulisan. Timnas Indonesia U-23 harus menang dengan...

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Instagram Timnas Indonesia
Skuat Timnas U-23 Indonesia. 

TRIBUNTORAJA.COM - Wajib menang harus menjadi target timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Timor Leste pada laga Grup B Piala AFF U-23 2023.

Timnas Indonesia U-23 vs Timor Leste bakal digelar di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Minggu (20/8/2023).

Kick-off laga akan dimulai Pukul 21.00 Wita, dan link live streaming akan disertakan di akhir tulisan.

 

 

Timnas Indonesia U-23 harus menang dengan setidaknya meraih skor besar melawan Timor Leste agar peluang melaju ke semifinal tetap terbuka.

Hanya juara dari tiga grup yang bisa lolos langsung ke babak knock-out, sedangkan satu tempat untuk runner-up terbaik.

Pelatih timnas Indonesia U-23, langsung melakukan persiapan jelang laga menghadapi Timor Leste.

 

Baca juga: Jelang Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U-23 2023, Shin Tae-yong Sebut Persiapan Timnas Tak Bagus

 

Ia menegaskan fokus utama saat ini adalah meraih hasil positif saat menghadapi negara tetangga Indonesia tersebut.

“Memang pertama yang harus kami prioritaskan adalah hasil menghadapi Timor Leste. Kami harus bekerja maksimal biar kami bisa membawa hasil yang maksimal,” tuturnya dilansir dari laman resmi PSSI.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan itu tak memungkiri bahwa peluang Indonesia lolos juga bergantung pada pertandingan lainnya.

 

Baca juga: Jadwal Piala AFF U-23 2023 Thailand Hari Ini: Indonesia Bakal Jumpa Malaysia di Laga Perdana

 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved