Bupati Ombas vs Stev Raru

Sosok Stev Raru yang Dilaporkan Bupati Toraja Utara ke Polisi

Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang terlibat adu mulut hingga nyaris baku hantam dengan anggota Forum Toraja Peduli, Steve Raru. Seperti apa sosok...

|
Penulis: Freedy Samuel Tuerah | Editor: Donny Yosua
TribunToraja
Anggota Forum Toraja Peduli, Steve Raru (kiri, berkacamata) yang dilaporkan Yohanis Bassang ke polisi usai keduanya terlibat adu mulut. 

TRIBUNTORAJA.COM - Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang (Ombas) melaporkan anggota Forum Peduli Toraja, Stev Raru ke kepolisian, Selasa (13/6/2023).

Hal ini diduga dipicu oleh cekcok yang terjadi di antara keduanya.

Kejadian tersebut terjadi di Kantor Bupati Toraja Utara, Marante, usai apel pagi, Selasa.

Salah seorang saksi mata yang enggan disebutkan namanya memberikan keterangan tersebut kepada Tribun Toraja.

"Saya tadi lihat pak Ombas dan pak Stev sempat bertengkar sampai nyaris baku pukul," ujar saksi mata tersebut.

Lantas seperti apa sosok Stev Raru? Berikut fakta-faktanya yang berhasil dihimpun Tribun Toraja.

 

 

1. Anggota Forum Peduli Toraja

Stev Raru merupakan salah satu anggota Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Forum Peduli Toraja.

Forum Peduli Toraja merupakan LSM yang bergerak di bidang kemanusiaan dan lingkungan.

Sebelumnya, Stev Raru dan ketua Forum Peduli Toraja Yulius Dakka sempat hadir di podcast Bincang Daerah Episode 4 bersama Tribun Toraja.

Disana, Forum Peduli Toraja menekankan untuk segera menyelamatkan hulu Sungai Sa'dan yang terancam akibat deforestasi hutan lindung.

 

Baca juga: BREAKING NEWS: Terlibat Cekcok, Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang Laporkan Stev Raru ke Polisi

 

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved