Tambah Jam Operasional Saat Libur Lebaran, Mal di Makassar Buka Sampai Pukul 23.00 Wita
Kebijakan ini untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berbelanja kebutuhan Idul Fitri 1444 Hijriah.
Penulis: Redaksi | Editor: Apriani Landa
TRIBUNTORAJA.COM, MAKASSAR - Sejumlah mal di Makassar mengeluaarkan kebijakan baru terkait jam operasional saat libur Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah tahun 2023.
Umumnya, manajemen mal menambah jam operasional satu jam dari hari biasanya.
“Kita ada penambahan jam operasional. Kalau biasanya tutup pukul 22.00 Wita, kita tambah sejam jadi sehingga sampai pukul 23.00,” kata Nipah Park Office & Lifestyle Management Manager, Deasy Rostianty Effendy, Sabtu (15/4/2023).
Deasy menambahkan, kebijakan menambah jam operasional ini dimulai kemarin, 14 April sampai 22 April 2023.
Kebijakan ini untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk berbelanja kebutuhan Idul Fitri 1444 Hijriah.
"Jadi, masyarakat yang tidak sempat belanja pagi atau sore karena ada kesibukan, bisa memanfaatkan perpanjangan waktu operasional ini," tambah Deasy.
"Jam bukan tetap sama pukul 10.00 pagi," ungkapnya.
Kebijakan yang sama juga diberlakuka Mal Ratu Indah (MaRI) dan Trans Studio Mal (TSM).
Bahkan, TSM mulai memberlakukan penambahan jam operasional ini sejak 9 April lalu sampai 22 April nanti.
| Empat Laga Terakhir Arema FC Tanpa Kemenangan, PSM Patut Waspadai Kebangkitan Singo Edan |
|
|---|
| Clean Sheet Lawan Persija dan PSIM, Ketangguhan Hilman Syah Bakal Diuji Top Skor Liga 1 |
|
|---|
| Riset Mahasiswa Unhas: Konten Eksploitasi Hewan di Media Sosial Terbanyak dari Indonesia |
|
|---|
| Tak Lama Lagi Jersey Spesial 110 Tahun PSM Makassar Diluncurkan, Segini Perkiraan Harganya |
|
|---|
| Di Bawah Kendali Amiruddin, PSM Makassar Bidik Kemenangan Saat Jamu Arema FC di Parepare |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.