Liga 1
Suporter PSM Makassar di Jawa Timur Kecewa Laga Lawan Madura United Tanpa Penonton
Duel ini sangat menentukan bagi PSM Makassar. Jika berhasil menang, maka klub kebangsaan masyarakat Sulawesi Selatan ini dipastikan akan menjadi juara
Penulis: Redaksi | Editor: Muh. Irham
Rezky mengajak seluruh suporter PSM Makassar yang ada di Surabaya Raya dapat bergabung dalam nobar.
Bersama-sama mendukung dan mendoakan PSM Makassar menang 1 dan mengunci gelar juara.
"Teman-teman tetap adakan nobar demi mendukung dan mendoakan kebanggaan (PSM Makassar) demi mengamankan poin dan mengunci gelar juara. Rencana nobar akan di pusatkan di Serlok Kopi Kertajaya," tutur Rezky.
Dia berharap, PSM Makassar bisa bawa pulang tiga poin dari kandang Madura United.
Walau ia tahu Laskar Pinisi kerap kerap kesulitan menang di markas klub kebanggaan masyarakat Madura tersebut.
"Secara statistik PSM Makassar tidak pernah meraih hasil positif di kandang Madura United. Kita semua berharap PSM Makassar bisa bermain maksimal di kandang Madura United agar penantian selama 23 tahun dapat segera kita wujudkan (juara)," harap Rezky. (kaswadi anwar)
| Daftar Lengkap Skuad Bhayangkara FC Musim 2025/2026, Diperkenalkan 28 Juli |
|
|---|
| Pemain Timnas Indonesia U-23, Jens Raven Resmi Gabung Bali United |
|
|---|
| Rizky Ridho dan Jordi Amat Ikut Latihan Persija, Souza Optimistis Hadapi Super League 2025/2026 |
|
|---|
| PSIM Yogyakarta Resmi Gaet Bek Argentina Franco Ramos Mingo untuk Liga Super Indonesia 2025/2026 |
|
|---|
| Persik Kediri Dipastikan Tetap Bermarkas di Stadion Brawijaya, Pemkot Lanjutkan Renovasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Arek-PSM-Makassar.jpg)