Liga 1

PSM Makassar Libas PSS Sleman 4 Gol Tanpa Balas

Dengan kemenangan 4-0 atas PSS Sleman, PSM Makassar masih memuncaki klasemen Liga 1 2022/2023 dengan 37 poin.

Editor: Apriani Landa
ist/Official PSM Makassar
Skuad PSM Makassar merayakan gol keempat mereka ke gawang PSS Sleman di Stadion BJ Habibie, Sabtu (14/1/2023), sore. PSM Makassar vs PSS Sleman di laga pekan ke-18 Liga 1 2022/2023 ini berakhir dengan skor 4-0. 

TRIBUNTORAJA.COM - PSM Makassar mengamankan tiga poin saat menjamu PSS Sleman dalam laga putaran kedua Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Sabtu (14/1/2023) petang.

Meski bertanding tanpa disaksikan suporternya, PSM tampil menggila. Skuat Juku Eja melibas tim dari Jawa Tengah itu 4 gol tanpa balas.

Kemenangan ini juga sekaligus menjadi janji yang ditepati sang pelatih Bernardo Tavares untuk seluruh pendukung PSM Makassar.

Sebelumnya, Bernardo Tavares menegaskan PSM Makassar akan tampil mati-matian pada laga ini meski tak didukung langsung suporter di stadion.

Dengan kemenangan 4-0 atas PSS Sleman, PSM Makassar masih memuncaki klasemen Liga 1 2022/2023.

PSM Makassar saat ini mengoleksi 37 poin.

Sementara di posisi kedua ada Madura United dengan 36 poin.

Di hari yang sama, Madura United menang 2-1 di markas Barito Putera.

Gol-gol PSM Makassar

Skuad PSM Makassar unggul cepat atas PSS Sleman pada laga yang berlangsung di Stadion BJ Habibie, Sabtu (14/1/2023), Pukul 16.00 Wita.

Gol cepat PSM Makassar lahir pada detik 56' dan Ramadhan Sananta menjadi aktor utama terciptanya gol skuad Juku Eja ini.

Ramadhan Sananta yang akhirnya kembali membela PSM Makassr setelah balik dari Timnas Indonesia bermain sebagai starter.

Di pasang sebagai striker bertandem dengan Everton Nascimento, Ramadhan Sananta membuktikan kualitasnya.

Akselerasinya dari sisi kiri lapangan tak terhentikan.

Solo run yang dilakukan Ramadhan Sananta hingga ke dalam kotak penalti membuat pemain belakang PSS Sleman kewalahan.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved