Liga Inggris

Julian Alvarez Tidak Betah di Manchester City, Pep Guardiola: Pikirlah!

Menanggapi pernyataan Alvarez, Guardiola tidak berusaha mencegah kepergian sang pemain dari Man City.

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
Twitter/@sudanalytics_
Pemain Timnas Argentina dan Manchester City, Julian Alvarez. 

TRIBUNTORAJA.COM, MANCHESTER - Pep Guardiola telah memberi lampu hijau kepada Julian Alvarez jika ia benar-benar ingin meninggalkan Manchester City pada bursa transfer musim panas ini.

Pemain asal Argentina tersebut merasa kurang nyaman bermain di Etihad karena sering dicadangkan dalam pertandingan-pertandingan besar.

Julian Alvarez, yang juga menjadi bagian dari Timnas Argentina saat memenangkan Piala Dunia 2022, akan memberikan keputusan setelah menyelesaikan tugasnya di Olimpiade Paris 2024.

 

 

"Musim lalu, saya adalah salah satu pemain dengan menit bermain terbanyak di tim. Namun, itu benar, pada akhirnya, Anda tidak suka dikesampingkan dalam pertandingan penting, Anda ingin berkontribusi," kata Alvarez, seperti dilaporkan oleh wartawan sepak bola Italia, Fabrizio Romano, lewat akun X (Twitter) pribadinya, Senin (29/7/2024).

"Saya belum berhenti untuk berpikir jernih tentang apa yang akan saya lakukan. Setelah ini selesai, saya akan meluangkan waktu untuk memikirkan apa yang saya inginkan untuk diri saya sendiri."

"Kita lihat saja apa yang akan terjadi selanjutnya setelah Olimpiade," tambahnya.

 

Baca juga: Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri: Jangan Bedakan Pemain Lokal dan Keturunan!

 

Menanggapi pernyataan Alvarez, Guardiola tidak berusaha mencegah kepergian sang pemain dari Man City.

Manajer asal Spanyol tersebut secara tersirat sudah mempersilakan Alvarez untuk pergi jika itu memang keinginannya.

Guardiola merasa sudah memberikan cukup banyak waktu bermain kepada Alvarez.

 

Baca juga: Atlet Selancar Indonesia, Rio Waida Mengaku Mati Rasa usai Tersingkir dari Olimpiade Paris 2024

 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved