Longsor Toraja
Trauma Longsor Telan 16 Korban Jiwa, Warga Palangka Tana Toraja Pindahkan Rumah
Puluhan warga terlihat sibuk memindahkan sebuah rumah yang berdiri tak jauh dari rumah diterjang longsor.
Penulis: Yoram Mangapan | Editor: Imam Wahyudi
Rumah Piter Lomban berjarak sekitar 50 meter di bawah rumah yang hancur dan menelan 16 korban jiwa.
Warga Toraja Raya, meliputi Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara, Provinsi Sulsel, berduka.
Sebanyak 16 warga Kampung Palangka, Kelurahan Manggau, Kecamatan Makale dan 4 warga Desa Randan Batu, Kecamatan Makale Selatan, Tana Toraja, meninggal tertimbun longsor yang terjadi pada akhir pekan lalu.
6 fakta longsor Tana Toraja.
1. Terjadi di 2 Lokasi Pada Waktu Hampir Bersamaan
Longsor di Kabupaten Tana Toraja, Provinsi Sulawesi Selatan yang merenggut 20 korban jiwa terjadi di dua lokasi dengan selang waktu sekitar 3 jam.
Longsor pertama terjadi di Kampung Palangka, Kelurahan Manggau, Kecamatan Makale pada Sabtu (13/4/24) pukul 23.30 Wita.
Longsor menimbun sebuah rumah yang di dalamnya ada 18 orang.
16 meninggal dan dua selamat.
18 orang korban ini, tidak semuanya penghuni rumah.
Ada juga keluarga dan tetangga yang kebetulan mengunjungi rumah tersebut untuk menghadiri undangan pelepasan salah satu anak dari pemilik rumah yang akan kembali ke perantauannya di Kalimantan.
Longsor kedua terjadi di Desa Randan Batu, Kecamatan Makale Selatan pada Minggu (14/4/24) sekitar pukul 03.00 Wita.
Longsor di Randan Batu menerjang sebuah rumah yang di dalamnya ada 6 orang.
4 meninggal dua selamat.
Total korban meninggal dari dua lokasi ini 20 orang.
| Guru SMPN 2 Rantepao Serahkan Bantuan Sembako kepada Korban Longsor di Buntao |
|
|---|
| Dua Jam Longsor Tutup Akses Jalan Poros Tana Toraja-Enrekang |
|
|---|
| Pipa PDAM di Makale Selatan Terdampak Longsor Toraja, Distribusi Air Belum Normal |
|
|---|
| Longsor Putus Jalan Poros Bokin-Rantepao Toraja Utara |
|
|---|
| Orangtuanya Jadi Korban Longsor Toraja, Rian Selamat karena Jaga Ternak Babi di Makale |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Warga-Kam3e3r3r.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.