PSM Makassar vs Hougang United
Pelatih PSM Waspadai Pemain Jepang Hougang United
Maksimovic mencetak dua gol ke gawang Hai Phong sekaligus memastikan Hougang United meraih tiga poin.
Umpan jauh dan pendek menjadi opsi tim lawan untuk membongkar pertahanan Juku Eja.
“Mereka mempunyai banyak pemain cepat pemainnya bagus dalam bola mati dan mereka mempunya kapten yang sangat berpengalaman,” terang Tavares.
“Performanya sangat bagus dengan umpan panjang, umpan pendek, dan membuat operan terakhir yang bagus, terutama untuk umpan yang mengarah ke tiang kedua,” ujarnya.
Di memberikan atensi kepada pemainnya untuk fokus dari menit awal.
Pertahanan Juku Eja sangat riskan kebobolan di menit-menit awal laga.
Ini yang harus diantisipasi pelatih asal Portugal itu.
Kali ini Laskar Pinisi siap tempur untuk poin penuh.
“Besok jika kami ingin laga bagus dan hasil yang bagus, kami harus fokus sejak menit awal sampai akhir,” ucapnya.
Kazuma Takayama adalah pemain yang tidak tergantikan di Hougang United.
Dari 24 laga, Takayama hanya absen satu pertandingan gegara sanksi kartu kuning di Liga 1 Singapura.
Ini menunjukkan betapa krusial pemain satu ini dalam tim.
Di kompetisi domestik pemain asal Jepang ini mencatatkan dua gol dan asist dari 2.025 menit bermain.
Sebagian besar karirnya dihabiskan di Liga Jepang.
AFC Cup Takayama sudah mencetak satu gol ke gawang Sabah Fc.
Kemudian ujung tombak Hougang United Djodje Maksimovic.
Tidak ada catatan prestius dari pemain ini.
Akan tetapi di AFC Cup ia menjadi penentu kemenangan Hougang United atas Hai Phong.
Maksimovic didatangkan di paruh kedua Liga 1 Singapura.
Dia bermain sepuluh laga mencetak empat gol dan lima asist
Pemain ini patut diwaspadai karena dapat menjadi eksekutor maupun memberikan asist kepada rekannya.(Yaumil/Tribun Timur)
| Kalahkan Hougang United 3-1, PSM Makassar Berpeluang ke Semifinal |
|
|---|
| Gollll, Adilson Tambah Kemenangan PSM, Skor Sementara 3-0 |
|
|---|
| Gollll, Yuran Fernandes Bobol Lagi Gawang Hougang United, Skor Sementara 2-0 Untuk PSM |
|
|---|
| Golllllll, Sundulan Tahar Bobol Gawang Hougang United, Skor Sementara 1-0 untuk PSM |
|
|---|
| Segera Kick Off, Ini Susunan Pemain PSM Makassar vs Hougang United |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Pelatih-PSM-Makassar-Bernardo-tavares-3.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.