Liga 1
Komdis PSSI Hukum Sejumlah Klub, Ini Sanksinya
Pelanggaran yang ditemukan karena adanya pergerakan suporter yang tidak sesuai dengan aturan sehingga klub mendapat hukuman.
Penulis: Redaksi | Editor: Apriani Landa
TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA - Komite Disiplin (Komdis) PSSI menggelar sidang pada 20 Juli 2023 malam. Sidang ini membahas pelanggaran yang terjadi pada Liga 1 pekan ketiga.
Dilansir dari situs resmi PSSI, 21 Juli 2023, sejumlah klub mendapat sanksi karena terjadi beberapa pelanggaran.
Pelanggaran yang ditemukan karena adanya pergerakan suporter yang tidak sesuai dengan aturan.
Rata-rata hukuman yang diberikan berupa denda.
Berikut hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 20 Juli 2023:
1. Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya
- Tanggal Kejadian: 16 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu di stadion
- Hukuman: sanksi denda Rp 25.000.000
2. Klub Persebaya Surabaya
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya
- Tanggal Kejadian: 16 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan
- Hukuman: sanksi denda Rp 25.000.000
3. Klub Persik Kediri
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persik Kediri vs Arema FC
- Tanggal Kejadian: 15 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi penganiayaan dan perkelahian antar suporter di tribun Timur
- Hukuman: sanksi penutupan sebagian stadion (tribun Timur tempat terjadinya penganiayaan dan atau perkelahian) sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah, sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp 25.000.000
4. Klub Arema FC
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Persik Kediri vs Arema FC
- Tanggal Kejadian: 15 Juli 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter Arema FC sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan
- Hukuman: sanksi denda Rp 25.000.000
| Daftar Lengkap Skuad Bhayangkara FC Musim 2025/2026, Diperkenalkan 28 Juli |
|
|---|
| Pemain Timnas Indonesia U-23, Jens Raven Resmi Gabung Bali United |
|
|---|
| Rizky Ridho dan Jordi Amat Ikut Latihan Persija, Souza Optimistis Hadapi Super League 2025/2026 |
|
|---|
| PSIM Yogyakarta Resmi Gaet Bek Argentina Franco Ramos Mingo untuk Liga Super Indonesia 2025/2026 |
|
|---|
| Persik Kediri Dipastikan Tetap Bermarkas di Stadion Brawijaya, Pemkot Lanjutkan Renovasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/12072023_Komdis_PSSI.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.