Termasuk Andi Sudirman Sulaiman, Ini Daftar 10 Gubernur yang Berakhir Masa Jabatannya September 2023

Berkaitan dengan habisnya masa jabatan para gubernur tersebut, lanjut Benny, Kemendagri sedang mempersiapkan sejumlah hal, termasuk menjaring nama…

Penulis: Redaksi | Editor: Donny Yosua
ist
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman 

TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA - Sebanyak 10 gubernur di sejumlah provinsi, baik Jawa maupun luar Jawa akan habis masa jabatannya pada Bulan September 2023 mendatang.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Pusat Komunikasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Benny Irwan, Kamis (13/7/2023).

"Ada 10 gubernur yang habis masa jabatannya pada September," ujarnya dikutip Kompas.com.

 

 

Kesepuluh gubernur tersebut yakni:

  1. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
  2. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo
  3. Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi
  4. Gubernur Bali I Wayan Koster
  5. Gubernur Papua Lukas Enembe
  6. Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Laiskodat
  7. Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah
  8. Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji
  9. Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman
  10. Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi

 

Baca juga: Daftar Delapan Pejabat Pemprov Sulsel yang Baru Dilantik oleh Gubernur Sulsel Siang Tadi

 

Berkaitan dengan habisnya masa jabatan para gubernur tersebut, lanjut Benny, Kemendagri sedang mempersiapkan sejumlah hal, termasuk menjaring nama-nama kandidat penjabat (pj) gubernur.

Menurut Benny, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian berharap akhir Juli 2023, nama-nama itu sudah terkumpul dan dibahas pada Agustus.

"Pak Mendagri sesuai arahan Presiden Jokowi berharap agar nama-nama kandidat sudah ada di akhir Juli. Kemudian di Agustus sudah punya waktu untuk membahas," ujar dia dikutip Kompas.com.

 

Baca juga: Tinjau Pengerjaan Jembatan Malangngo Toraja Utara, Andi Sudirman: Rampung Sebelum Natal

 

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo menyebut ada empat gubernur yang akan berakhir masa jabatannya pada September 2023, yakni  Jawa Barat, Jawa Tengah, Sumatera Utara, dan Bali.

Menurut Presiden, nama-nama untuk kandidat penjabat (pj) gubernur di empat provinsi tersebut sudah mulai disiapkan.

"Masih dua bulan, masih September kan, Jawa Barat (habis masa jabatan) masih September, Jawa Tengah, Bali, Sumatera Utara masih September. Nama-nama sudah mulai (disiapkan)," ujar Jokowi dalam keterangannya saat di Kabupaten Bandung Barat pada Rabu (12/7/2023).

 

Baca juga: Warga Belum Terima Ganti Rugi Rp 5 Miliar untuk Pembangunan Jembatan Malangngo, PKPLHP: Segera

 

Menurutnya, proses penentuan siapa pj gubernur untuk suatu provinsi akan ditetapkan lewat tim penilai akhir (TPA).

Nantinya, Jokowi juga ikut memberikan pertimbangan dalam sidang TPA itu.

"Semuanya nanti lewat TPA, ada proses seleksi. TPA nanti saya ikut. Kalau sekarang masih dalam proses seleksi administrasi dan seleksi lain," kata Jokowi.

(*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved