FIFA Matchday
HASIL Timnas Indonesia vs Palestina, Garuda Ditahan Imbang, Bagaimana Peringkatnya di Rangking FIFA?
Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 saat berhadapan dengan Palestina dalam babak pertama laga bertajuk FIFA Matchday melawan Palestina
TRIBUNTORAJA.COM - Timnas Indonesia bermain imbang 0-0 saat berhadapan dengan Palestina dalam babak pertama laga bertajuk FIFA Matchday melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6).
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia gagal menggeser Timnas Liberia yang berada di peringkat ke-148 di ranking FIFA.
Timnas Indonesia hanya mendapatkann tambahan poin, yakni sebesar 1.77 poin.
Hal tersebut takkan cukup menggeser Liberia dari peringkat 148 dunia karena negara tersebut mencatatkan poin 1.049,94.
Babak pertama timnas Indonesia cukup mendominasi serangan.
Kesempatan emas tercipta melalui Dimas Drajad pada menit ke-38.
Dimas sudah berduel langsung dengan kiper Rami Hamada.
Sentuhan Dimas masih bisa digagalkan Hamada yang tampil cukup apik di laga ini.
Salah satu pemain debutan yakni Rafael Struick mampu memberikan ancaman di depan gawang lawan.
Rafael sempat melepaskan tenangan keras menuju gawang pada menit ke-39.
Namun, kiper Palestina sukses membendung bola tersebut.
Babak kedua, terjadi kemelut di depan gawang Indonesia pada menit ke-49.
Bola liar sempat dicuri oleh pemain Palestina sebelum kiper Syahrul Trisna mengamankan bola tersebut.
Peluang dari Yakob Sayuri dari sisi kanan pada menit ke-55.
Yakob berhasil melakukan serangan setelah melewati satu bek Palestina.
| Yance Sayuri Dipastikan Gagal Berseragam Timnas Indonesia di FIFA Matchday, PSM Makassar Kirim Surat |
|
|---|
| JELANG Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Shin Tae-yong Panggil Mendadak Tiga Pemain Timnas U-23 |
|
|---|
| PSSI Akan Periksa Kondisi Kesehatan Yakob Sayuri Sebelum FIFA Matchday Melawan Turkmenistan |
|
|---|
| Selain Indonesia, Negara-negara Asia Tenggara Juga Gelar FIFA Matchday, Hasilnya? |
|
|---|
| HASIL Timnas Indonesia vs Argentina, Asnawi Mangkualam Bikin Wonderkid Manchester United Frustasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/toraja/foto/bank/originals/Timnas-Indonesia-vs-Palestina1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.